Categories: Sport

Dibanting ke Belakang, Dihajar Mengerikan, Wasit Langsung Stop Duel

KalbarOnline.com-Pada ajang LFA 96, petarung kelas bantam Mo Miller membuktikan sekali lagi bahwa dia bisa menjadi penantang yang sangat serius dalam ajang ini.

Menghadapi Regivaldo Carvalho di Hartman Arena in Park City, Kansas, Miller menggunakan teknik yang sama. Dia membanting Carvalho ke belakang, lalu memukulinya dengan bertubi-tubi dan sadis.

Miller beberapa kali melakukannya. Dua kali di ronde pertama. Lalu sekali pada tengah ronde kedua. Bantingan pada ronde kedua itulah yang sangat signifikan dalam menentukan kemenangan Miller.

  • Baca Juga: Tampil Beringas, Sang Elang Tibet Hajar KO Lawan Cuma dalam 44 Detik!

Miller memeluk Carvalho dari belakang. Dia lantas membantingnya dengan keras. Setelah Carvalho terjatuh, Miller menghajarnya berkali-kali.

Melihat kejadian yang mengerikan dan berbahaya tersebut, wasit langsung bergerak dengan cepat. Wasit melambaikan tangan, menghentikan pertarungan, dan memberikan kemenangan KO kepada Miller.

Miller sendiri adalah petarung yang tergabung dalam klub Strong Style MMA di Ohio. Miller adalah rekan satu tim dari juara dunia kelas berat UFC Stipe Miocic.

Mantan penantang juara dunia kelas terbang perempuan Jessica Eye dan petarung kelas berat-ringan Aleksa Camur juga merupakan petarung yang berada di payung Strong Style MMA.

Kemenangan hari ini membuat Miller masih belum terkalahkan dalam karirnya di MMA. Berlaga lima kali, Miller sukses menyapu bersih semua kemenangan.

Sebelumnya, pada ajang amatir, Miller juga memiliki rekor yang luar biasa. Dia meraih enam kemenangan dalam enam pertarungan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

11 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

11 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

12 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

12 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

13 hours ago