Categories: Sport

Dibanting ke Belakang, Dihajar Mengerikan, Wasit Langsung Stop Duel

KalbarOnline.com-Pada ajang LFA 96, petarung kelas bantam Mo Miller membuktikan sekali lagi bahwa dia bisa menjadi penantang yang sangat serius dalam ajang ini.

Menghadapi Regivaldo Carvalho di Hartman Arena in Park City, Kansas, Miller menggunakan teknik yang sama. Dia membanting Carvalho ke belakang, lalu memukulinya dengan bertubi-tubi dan sadis.

Miller beberapa kali melakukannya. Dua kali di ronde pertama. Lalu sekali pada tengah ronde kedua. Bantingan pada ronde kedua itulah yang sangat signifikan dalam menentukan kemenangan Miller.

  • Baca Juga: Tampil Beringas, Sang Elang Tibet Hajar KO Lawan Cuma dalam 44 Detik!

Miller memeluk Carvalho dari belakang. Dia lantas membantingnya dengan keras. Setelah Carvalho terjatuh, Miller menghajarnya berkali-kali.

Melihat kejadian yang mengerikan dan berbahaya tersebut, wasit langsung bergerak dengan cepat. Wasit melambaikan tangan, menghentikan pertarungan, dan memberikan kemenangan KO kepada Miller.

Miller sendiri adalah petarung yang tergabung dalam klub Strong Style MMA di Ohio. Miller adalah rekan satu tim dari juara dunia kelas berat UFC Stipe Miocic.

Mantan penantang juara dunia kelas terbang perempuan Jessica Eye dan petarung kelas berat-ringan Aleksa Camur juga merupakan petarung yang berada di payung Strong Style MMA.

Kemenangan hari ini membuat Miller masih belum terkalahkan dalam karirnya di MMA. Berlaga lima kali, Miller sukses menyapu bersih semua kemenangan.

Sebelumnya, pada ajang amatir, Miller juga memiliki rekor yang luar biasa. Dia meraih enam kemenangan dalam enam pertarungan.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

11 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago