Categories: HeadlinesPontianak

Alhamdulillah, Kalbar Nihil Tambahan Kasus Konfirmasi Baru

Alhamdulillah, Kalbar Nihil Tambahan Kasus Konfirmasi Baru

KalbarOnline, Pontianak – Kabar menggembirakan bagi Provinsi Kalimantan Barat. Di mana hari ini, Kalbar nihil tambahan kasus konfirmasi baru. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Harisson saat diwawancarai wartawan, Senin (9/11/2020).

“Gak ada (tambahan kasus),” ucapnya singkat.

Seperti diketahui, beberapa hari sebelumnya, Kalbar mengalami tren peningkatan kasus. Pada 5 November 2020, sedikitnya tercatat 60 kasus konfirmasi baru dengan jumlah kasus konfirmasi sembuh sebanyak tujuh kasus.

Sehari setelahnya, tercatat sebanyak 79 kasus konfirmasi baru dan sebanyak 49 kasus konfirmasi sembuh. Hari berikutnya yakni pada 7 November 2020, terjadi peningkatan yang cukup signifikan, di mana ada sebanyak 83 tambahan kasus konfirmasi baru dengan jumlah kasus konfirmasi sembuh sebanyak enam kasus.

Pada 8 November terjadi penurunan angka tambahan kasus konfirmasi baru. Di mana tercatat hanya 36 kasus konfirmasi baru dan tercatat sebanyak 25 tambahan kasus konfirmasi sembuh.

Dengan demikian berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar tanggal 8 November 2020, total kasus konfirmasi Covid-19 di Kalbar sebanyak 1.987, di mana 1.432 di antaranya dinyatakan sembuh atau sekitar 72,06 persen dan 22 kasus meninggal.

Untuk itu masyarakat diharapkan tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago