Categories: Sport

Alpha Tauri Pertahankan Pierre Gasly

KalbarOnline.com – Masa depan pembalap F1 asal Prancis Pierre Gasly sudah ditentukan. Alpha Tauri memilih mempertahankan Gasly untuk mengisi paddock pada musim 2021.

Keputusan tersebut sekaligus menepis rumor bahwa dia bakal kembali ke Red Bull musim depan. Musim ini Gasly sukses memenangi balapan pertamanya pada GP Italia lalu (6/9).

Dia mempersembahkan victory perdana Alpha Tauri sejak berganti nama dari Toro Rosso tahun ini. Alpha Tauri merupakan tim keempat yang berhasil memenangi seri balapan F1 sejak era mesin V6 hybrid diperkenalkan pada 2014.

Dalam sejarah tim, kemenangan di GP Italia merupakan kali kedua setelah Sebastian Vettel melakukannya pada musim 2008. ’’Tahun ini berjalan sangat baik dan kami berada di jalur yang tepat untuk meraih musim tersukses dalam sejarah tim,’’ terang Gasly sebagaimana dilansir laman resmi Formula 1.

Selanjutnya, Gasly bakal melakukan yang terbaik untuk membawa Alpha Tauri tampil lebih kompetitif. Tahun lalu dia sempat promosi ke Red Bull. Sayang, pada paro musim, posisinya digantikan Alexander Albon.

Tetapi, kembali ke Toro Rosso (nama sebelum Alpha Tauri) seperti menjadi berkah. Sebab, untuk kali pertama sepanjang karir, dia meraih podium pertamanya di GP Brasil 2019.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

5 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago