Categories: Sekadau

KPU Tetapkan 156.592 Daftar Pemilih Tetap Pilkada Sekadau 2020

KPU Tetapkan 156.592 Daftar Pemilih Tetap Pilkada Sekadau 2020

KalbarOnline, Sekadau – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sekadau menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilkada) Sekadau 2020 dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih tetap yang berlangsung di kantor KPU Sekadau, Jumat (16/10/2020) malam.

Pleno diikuti oleh panitia pemilihan kecamatan (PPK) se-kabupaten Sekadau yang terdiri dari tujuh kecamatan masing-masing kecamatan Sekadau Hilir, Sekadau Hulu, Ng.Taman, Ng.Mahap, Belitang Hilir, Belitang Hulu dan Belitang. Pleno tersebut juga dihadiri oleh perwakilan LO Paslon Bupati, Bawaslu dan perwakilan Polres Sekadau.

Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban mengatakan, pleno hari ini merupakan pemantapan DPT hasil verifikasi yang dilakukan oleh PPK di masing-masing kecamatan.

Komisioner KPU bidang perencanaan dan pendataan, Marikun menuturkan jumlah DPT Sekadau sebanyak 156.592 pemilih dari tujuh kecamatan, 87 desa dan 524 TPS.

Adapun rincian DPT per kecamatan sebagai berikut;

Kecamatan Sekadau Hilir jumlah desa sebanyak 17 dengan total 149 TPS. Total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 50.400 pemilih.

Sekadau Hulu 15 desa, 76 TPS dengan total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan sebanyak 21.293 pemilih.

Nanga Taman, 13 desa, 68 TPS, dengan total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 20.659 pemilih.

Nanga Mahap, 13 desa, 69 TPS, dengan total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 20.4448 pemilih.

Belitang Hilir, 9 desa, 65 TPS, dengan total jumlah pemiliih laki-laki dan perempuan 18.124 pemilih.

Belitang Hulu, 13 desa, 66 TPS, dengan total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 15.529 pemilih.

Belitang, 7 desa, 31 TPS, dengan total jumlah pemilih laki-laki dan perempuan 10.139 pemilih.

Total Jumlah dari tujuh kecamatan yang ada di kabupaten Sekadau adalah 87 desa, 524 TPS jumlah pemilih laki-laki dan perempuan sebanyak 156.592 pemilih. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

40 mins ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

46 mins ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

2 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Grebeg Syawal Halal Bihalal Paguyuban Jawa Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Grebeg Syawal Halal…

2 hours ago

Ramah Tamah di Desa Sidahari, Bupati Ketapang Sampaikan Program Pembangunan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara ramah tamah bersama masyarakat Desa Sidahari,…

2 hours ago

Hadiri HKG PKK ke-52, Staf Ahli Bupati Bangga Atas Prestasi PKK Ketapang dan Berharap Lebih Ditingkatkan Lagi

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

2 hours ago