Categories: Sekadau

Dadakan! Kapolsek Nanga Mahap Periksa Kedisiplinan Personel Usai Pimpin Apel Pagi

Dadakan! Kapolsek Nanga Mahap Periksa Kedisiplinan Personel Usai Pimpin Apel Pagi

KalbarOnline, Sekadau – Usai memimpin apel pagi, Kapolsek Nanga Mahap IPDA Kuswiyanto secara mendadak lakukan pemeriksaan kedisiplinan terhadap personel Polsek Nanga Mahap, Rabu (7/10/2020).

Pemeriksaan ini dilakukan untuk menjaga kedisiplinan personel Polri di Polsek Nanga Mahap. Mulai dari sikap tampang hingga kelengkapan surat-surat seperti SIM, KTA, dan STNK.

“Sudah menjadi kewajiban sebagai anggota Polri, kedisiplinan menjadi dasar dan tolak ukur. Bagaimana tidak sebelum mendisiplinkan masyarakat tentunya sebagai anggota Polri harus menjadi contoh bagi masyarakat,” ujar Kapolsek.

Pemeriksaan kedisiplinan, kata IPDA Kuswiyanto, dilakukan secara mendadak. Tujuannya untuk mengetahui apakah personel Polsek Nanga Mahap selalu siap dan menanamkan kedisiplinan tersebut setiap harinya, terutama dalam bertugas.

“Saya mengapresiasi kepada seluruh anggota. Dalam pemeriksaan ini tidak ditemukan pelanggaran, agar dipertahankan dan benar benar menjadi kewajiban, di masa Pandemi Covid-19 kita sebagai garda terdepan dalam mendisiplinkan protokol kesehatan bagi masyarakat,” ucap Kapolsek kepada seluruh anggota.

Sambung Kapolsek, banyaknya agenda kegiatan kepolisian diantaranya Pilkada dan juga pencegahan Covid-19, diharapkan kepada seluruh anggota untuk selalu menjaga kesehatan dan disiplin protokol kesehatan.

“Tidak menutup kemungkinan kita bisa tertular Covid-19. Maka dari itu pencegahan dan perlindungan harus dilakukan dengan protokol kesehatan, agar diterapkan kepada keluarga dan juga masyarakat,” tutup Kapolsek IPDA Kuswiyanto.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

3 mins ago

Dua Atlet Kalbar Raih Medali di Kejurnas PPLP Manado

KalbarOnline, Manado - Dua atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kalimantan Barat…

15 mins ago

Pj Kepala Daerah yang Mau Maju Pilkada Harus Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menyampaikan bagi Pj kepala daerah…

16 mins ago

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

15 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

15 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

15 hours ago