Categories: Internasional

Singapura Catat Kasus Harian Terendah, Sehari Hanya 11 Kasus Covid-19

KalbarOnline.com – Baru-baru ini Singapura dinobatkan sebagai negara-kota yang berhasil mengendalikan pandemi Covid-19 dengan kematian terendah. Terbukti, kasus terbaru pada Jumat (18/9) di Singapura hanya bertambah 11 kasus baru, jumlah terendah selama ini. Sedangkan kematian juga hanya 27 jiwa dan tak ada pasien dirawat intensif.

Swiss Institute of Management Development (IMD) menobatkan Singapura sebagai Kota Cerdas karena berhasil mengendalikan pandemi. Kini total kasus positif Covid-19 di Singapura 57.543 orang.

  • Baca juga: Sukses Tangani Pandemi Covid-19, Singapura Puncaki Indeks Kota Cerdas

Dilansir dari The Straits Times, Jumat (18/9), 11 kasus baru adalah angka harian terendah dalam enam bulan sejak 12 Maret, ketika saat itu ada 9 kasus dalam sehari. Dari 11 kasus itu, ada 1 pasien menular lewat komunitas yang merupakan warga Singapura.

Kementerian Kesehatan (MOH) Singapura juga mengumumkan 1 kasus impor. Dan harus dikarantina dalam program Stay Home Notice, atau pemberitahuan tinggal di rumah.

Sedangkan pada Kamis (17/9), Kemenkes Singapura mengumumkan ada 18 kasus baru penularan virus Korona, yang merupakan angka harian terendah sejak 16 Maret, saat ada 17 kasus.

Untuk tempat baru yang ditambahkan ke daftar lokasi yang dikunjungi oleh pasien Covid-19 satu-satunya adalah Sim Lim Square. Kementerian memberikan daftar lokasi dan waktu yang dikunjungi pasien Covid-19 yang menular setidaknya selama 30 menit, agar mereka yang berada di tempat-tempat tersebut pada periode tertentu untuk memantau kesehatan mereka dengan cermat selama dua minggu sejak tanggal kunjungan mereka. Daftar lengkap lokasi dan waktu dapat ditemukan di situs web Kemenkes Singapura.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

2 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

2 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

2 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

2 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

3 hours ago