Categories: Sport

Buang 8 Poin di Game 2, Tunggal Indonesia No 547 Dunia Menang Dramatis

KalbarOnline.com- Syabda Perkasa Belawa menjadi satu-satunya pemain di tim Garuda yang meraih kemenangan atas tim Rajawali pada ajang Mola TV PBSI Thomas & Uber Simulation 2020.

Pada partai kelima, Syabda yang menempati ranking 547 dunia mengalahkan Bobby Setiabudi (peringkat 380 dunia). Dalam pertandingan yang berjalan sangat dramatis itu, Syabda menang dalam rubber game dengan skor 21-14, 23-25, dan 21-16.

  • Baca Juga: Bermain Sangat Agresif, Jonatan Sukses Kalahkan Anthony Ginting

Kejadian fenomenal terjadi pada game kedua. Syabda yang sudah meraih kemenangan pada game pertama, berhasil mencapai match point dengan skor sangat jauh 20-12.

Namun Bobby tampil menggila. Dia meraih delapan poin dalam satu kali servis untuk menyamakan kedudukan menjadi 20-20!

Bobby yang sudah berada di ambang kekalahan, malah bangkit dan mengambil game kedua dengan skor ketat 25-23.

“Saya nafsu dan buru-buru untuk menang. Jadinya nggak tenang sendiri. Padahal kalau tenang, dia (Bobby) sebenarnya ya mati-mati sendiri,” kata Syabda dalam wawancara pinggir lapangan dengan Mola TV.

Pada game ketiga, pertarungan berjalan dengan keras. Syabda ternyata masih memiliki mental kuat walau kandas menyesakkan pada game kedua. Pemain berusia 19 tahun itu memimpin dalam interval dengan skor 11-9. Syabda bermain nyaman dan mencapai match point dengan skor 20-15.

Syabda tidak mau mengulangi kesalahannya pada game kedua. Dia menutup pertandingan dengan skor 21-16.

“Di game ketiga sebenarnya jengkel sih. Sebab hampir menang. Tapi saya harus tenang. Mikirnya harus 0-0 lagi. Saya ingin main yang bagus, main maksimal di ajang ini. Urusan menang dan kalah itu urusan belakangan,” kata Syabda.

Dengan kemenangan Syabda ini, tim Rajawali tetap menang dengan skor 4-1.

  • Baca Juga: Tampil Dahsyat, Tunggal Indonesia No 322 Dunia Bawa Timnya Unggul 3-0

Dalam empat laga sebelumnya, tim Rajawali selalu menang. Yakni ketika Jonatan Christie mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting (21-17, 17-21, dan 21-14) pada partai pembuka.

Pada pertandingan kedua, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengandaskan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dalam dua game mudah yakni 21-13, 21-15.

Tunggal kedua Rajawali, Karono, membawa timnya unggul 3-0. Dia mengalahkan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dalam dua game langsung, 21-18, 21-17.

Ganda kedua Rajawali Yeremia Erich Yoche Rambitan/Pramudya Kusumawardhana membawa tim Rajawali unggul dengan skor 4-0. Mereka mengandaskan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dalam rubber game dengan skor 22-20, 13-21, 21-17.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

4 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

9 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

10 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

10 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

13 hours ago