Categories: Sintang

Bupati Jarot Ingatkan Fungsi Trilogi Masjid saat Resmikan Masjid Darul Ulum

Bupati Jarot Ingatkan Fungsi Trilogi Masjid saat Resmikan Masjid Darul Ulum

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno meresmikan Masjid Darul Ulum yang terletak di Jalan Oevang Oeray, Baning Kota, Kecamatan Sintang, Minggu (30/8/2020) pagi. Sebelum dilaksanakan acara seromonial peresmian, Bupati Sintang mengikuti dan melaksanakan Sholat Subuh berjamaah di masjid tersebut.

Turut hadir juga, anggota DPRD Sintang, Senen Maryono selaku Ketua Dewan Masjid Indonesia Sintang, Ketua MUI Sintang, H. Ulwan, Ketua DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Sintang, H. Agus Hendro, pengurus dan jamaah Masjid Darul Ulum.

Dalam sambutannya, Bupati Jarot mengatakan bahwa masjid itu memilik fungsi trilogi, yakni serambi dalam, serambi luar (teras) dan serambi halaman.

“Serambi dalam itu untuk Hablum Minallah yakni ibadah mahdah seperti shalat berjamaah, itikaf, dzikir, sholat dan ibadah lainnya yang telah ditentukan rukun dan syaratnya,” kata Jarot.

“Untuk serambi luar (teras) untuk Hablum Minannas, seperti untuk umat bersilaturrahim, untuk umat belajar, terlebih juga masjid ini dekat dengan institusi pendidikan Universitas Kapuas, tentu dekat sebagai tempat mahasiswa kita untuk ibadah, berduskusi, berargumentasi, menyusun kegiatan dan lainnya,” tambah Jarot.

Sementara serambi halaman, lanjut Jarot, itu riil untuk kegiatan peningkatan ekonomi umat.

“Demikianlah fungsi trilogi masjid, jadi tugas kita untuk memakmurkannya. Saya yakin dengan pengurus yang ada mampu memakmurkan masjid ini, letaknya strategis juga,” beber Jarot.

Sementara Ketua Panitia Pembangunan Masjid Darul Ulum, Pujiono mengatakan masjid ini dibangun dengan ukuran 24×24 meter persegi dan berlantai dua.

“Dulu masjid ini hanya bangunan kayu berukuran 8×8 meter persegi, dan pada saat itu ketua masjid mengumpulkan jamaahnya, untuk rencana pembangunan masjid ini, karena pada saat itu kondisi tidak mampu menampung jamaah lagi, terlebih jika Sholat Jumat,” jelas Pujiono.

“Dan Alhamdulillah kita lihat pada hari ini, diresmikan Bupati Sintang, meskipun beberapa bagian masih dalam tahap finishin,” tambah Pujiono.

Untuk anggaranan pembangunan Masjid Darul Ulum ini, dijelaskan Pujiono sampai pada saat diresmikan ini telah mengahabiskan anggaran sekitar Rp2,3 miliiar. Anggaran tersebut bersumber dari para jamaah, masyarakat, para donatur dan juga bantuan dari Pemkab Sintang.

“Masjid ini dibangun sejak empat tahun silam dengan modal awal kita dari khas masjid Rp60 juta, di mana peletekan batu pertamanya juga di lakukan oleh Pak Bupati, dan hari ini juga beliau meresmikannnya,” tandas Pujiono. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Berkolaborasi dengan Starbucks Korea, NCT Tuai Kekecewaan Penggemar

KalbarOnline, Nasional - Boygroup asal Korea Selatan, NCT menuai kekecewaan publik dan penggemarnya usai diumumkan…

1 hour ago

Gelar Kelas Terbuka, Komunitas Strong Nation Turut Perkenalkan Destinasi Wisata di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Olahraga strong nation tergolong baru di Kota Pontianak. Dalam upaya mengenalkan olahraga…

1 hour ago

Sok Jago, Remaja Bersajam Nekat Tantang Warga Parit Bugis, Kocar-kacir Saat Diserang Balik

Kalbar Online, Kubu Raya - Aksi konvoi remaja membawa senjata tajam (sajam) untuk tawuran kembali…

2 hours ago

Mengenal Silotuang, Alat Musik Tradisional yang Dikenalkan Merah Jingga di Pekan Gawai Dayak Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Band asal Pontianak, Merah Jingga sukses meriahkan panggung Pekan Gawai Dayak Kalbar…

6 hours ago

Kerusakan Jalan Provinsi Semakin Parah, FP3KKU Minta Pemprov Kalbar Segera Lakukan Perbaikan

KalbarOnline, Kayong Utara - Sudah bertahun-tahun ruas jalan provinsi Sukadana - Teluk Batang di Kabupaten…

6 hours ago

Ramai Soal UKT Naik, Ini Biaya Kuliah Untan Pontianak

KalbarOnline.com – Penetapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)…

16 hours ago