Categories: Sport

Aceh dan Sumut Jadi Host Bersama PON 2024

KalbarOnline.com – PON XXI/2024 bakal dihelat di dua tempat. Ya, untuk kali pertama hajat empat tahunan itu berlangsung di dua provinsi. Yakni, Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).

Kepastian tersebut tertuang dalam Rakernas KONI Pusat 2020 kemarin. Selain itu, sudah ada revisi tentang PP Nomor 17 Tahun 2007 pasal 12 ayat 2. Isinya tentang calon tuan rumah PON yang dapat dilaksanakan satu provinsi atau gabungan.

Nah, untuk PON XXI/2024, akan dipertandingkan 56 cabor. Setiap provinsi mempertandingkan 28 cabor. ”Aceh akan mempertandingkan 429 nomor. Dari hasil kesepakatan, pembukaan dilakukan di Aceh. Sedangkan penutupan dilakukan di Sumut,” ungkap Kadispora Aceh Dedi Yuswandi.

Dedi menambahkan, mulai tahun depan pembangunan fisik dilaksanakan. ”Dari 28 cabor, lima venue fisik sudah ada. Untuk bangunan baru, kami harapkan dibangun main stadium, mes atlet, dan 13 venue. Untuk renovasi berat dan ringan ada 12 venue,” imbuhnya.

Kendalanya adalah belum ada SK resmi terkait penetapan tuan rumah PON XXI. ”Kami berharap SK bisa segera ditandatangani,” ucapnya.

Di sisi lain, perwakilan KONI Sumatera Utara John Lubis menyarankan PON XXI bisa digelar pada 2025. ”Adanya pengunduran PON XX, agar PON bisa berlangsung empat tahun sekali, kami mengusulkan bisa diadakan pada 2025,” pinta John.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

8 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

12 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

12 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

12 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago