Categories: Nasional

Gedung Kejaksaan Agung Kebakaran, Di Sini ST Burhanuddin Bakal Ngantor

KalbarOnline.com – Terbakarnya gedung utama Kejaksaan Agung Republik Indonesia pada Sabtu (22/8) malam mengakibatkan Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk sementara waktu tidak berkantor di Kompleks Kejagung.  Buhanuddin harus berkantor di Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan Agung, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan mulai Senin (24/8) besok.

Sebab, gedung utama Kejaksaan habis terbakar. Gedung itu salah satunya merupakan ruang ST Burhanuddin bertugas.

“Pa Jaksa Agung, pak Wakil Jaksa Agung, kemudian Jaksa Agung Muda Intelijen beserta staf, dan juga Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan beserta staf maka mulai besok beliau berkantor di Badan Diklat kampus A di Ragunan,” kata Kapuspenkum Kejagung Hari Setiyono di depan gedung Kejagung, Jalan Sultan Hasunuddin Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,  Minggu (23/8).

  • Baca Juga: Sudah Dibentuk Tim Khusus untuk Selidiki Kebakaran di Kejaksaan Agung

Sementara itu, Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen bakalan berkantor di Badan Diklat Kejaksaan Ceger, Cipayung, Jakarta Timur. Hal ini, karena bangunan gedung utama setinggi enam lantai hangus terbakar.

“Sementara Jamintel beserta staf akan berkantor di Badiklat Gedung B di daerah Ceger. Ada juga RS Adhyaksa disana,” beber Hari.

Sementara itu, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Nana Sudjana menyatakan, telah mengerahkan tim laboratorium forensik (Labfor) dan Inafis untuk melakukan penyelidikan penyebab terbakarnya Gedung Utama Kejaksaan Agung Republik Indonesia. Polri juga akan memeriksa anggota Kejaksaan untuk mengetahui penyebab kebakaran.

“Hari ini tim Labfor dan Inafis yang sudah kita bentuk akan melakukan penyelidikan penyebab dari kebakaran tersebut, tentunya ada beberapa dari anggota Kejaksaan sendiri,” kata Nana di Bundaran Hotel Indonesia, Minggu (23/8).

Nana menyampaikan, pihaknya sudah memetakan sejumlah saksi untuk dimintai keterangan terkait penyebab terbakarnya Gedung Utama Kejagung RI. Mulai hari ini, Polri akan meminta keterangan sejumlah saksi tersebut.

“Jadi kami sudah mempetakan, kemudian beberapa saksi hari ini juga akan dimintai keterangan. Hari ini sudah mempetakan dan beberapa saksi akan dimintai keterangan,” pungkas Nana.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

4 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

6 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

7 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

7 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

7 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

7 hours ago