Categories: Melawi

Kalbar Tambah 10 Kasus Positif Baru Delapan Antaranya Guru di Melawi

Kalbar Tambah 10 Kasus Positif Baru Delapan Antaranya Guru di Melawi

KalbarOnline, Pontianak – Provinsi Kalimantan Barat per tanggal 12 Agustus 2020 mendapatkan tambahan 10 kasus konfirmasi Covid-19 baru. Delapan di antara 10 kasus ini merupakan guru yang berada di Kabupaten Melawi. Sementara dua kasus lainnya terdapat di Pontianak dan Kubu Raya masing-masing satu kasus. Selain penambahan kasus konfirmasi, Kalbar juga mendapatkan tambahan 18 kasus sembuh. Hal ini diumumkan oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji lewat akun facebooknya, Kamis (13/8/2020).

“Hari ini ada 10 yang dinyatakan positif, tetapi ada 18 yang sembuh (sudah diralat Gubernur). Jadi sekalipun seseorg positif Covid jika mengikuti saran dokter dan selalu berdoa, Insya Allah sembuh. Kami akan memberikan layanan yang terbaik. Selamat beraktivitas, olahraga, pakai masker, cuci tangan. Jaga keluarga anda dari bahaya Covid,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Harisson menjelaskan bahwa 10 kasus konfirmasi Covid-19 baru tersebut berdasarkan pemeriksaan di Laboratorium RS Universitas Tanjungpura Pontianak.

“10 orang ini delapan orang di Kabupaten Melawi yang semuanya adalah guru. Kubu Raya satu orang dan Pontianak satu orang,” ujarnya kepada wartawan di Pontianak, Kamis (13/8/2020).

Di hari yang sama, lanjut dia, juga terdapat 18 kasus konfirmasi yang dinyatakan sembuh. Yang masing-masing tersebar di Pontianak enam orang, Ketapang delapan orang, Sambas dua orang dan Bengkayang dua orang.

“Sehingga sampai dengan saat ini kasus konfirmasi Covid-19 yang aktif itu di Melawi ada delapan orang, Kubu Raya delapan orang, Landak tujuh orang, Ketapang enam orang, Pontianak 5 orang dan luar wilayah ada tiga orang. Keseluruhannya berjumlah 37 orang,” terangnya.

Berdasarkan tambahan tersebut sampai dengan 13 Agustus 2020, di Kalbar terdapat 439 kasus konfirmasi, di mana 398 kasus atau 90,66 persen dinyatakan sembuh dan empat kasus meninggal dunia. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago