Categories: Kabar

Komunitas Ibu-Ibu di Kecamatan Belitang Dukung Enos-Yudha

KalbarOnline.com — Komunitas ibu-ibu di Kecamatan Belitang siap mendeklarasikan diri untuk untuk mendukung Pasangan Calon (Paslon) Lanosin-Adi Nugraha Purna Yudha (Enos-Yudha) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Ogan Komering Ulu (OKU) Timur 2020. Demikian disampaikan Rini Sumarni, Ketua Barisan Ibu-Ibu se-Kecamatan Belitang, Kamis (13/08).

Dukungan ini diberikan karena pasangan Enos-Yudha dinilai mampu untuk memajukan wirausaha dan UMKM bagi kelompok mereka. Rini memandang pasangan ini memiliki visi dan misi yang jelas, terutama untuk memberdayakan perempuan dari sektor usaha kecil-kecilan.

“Saya sangat suka sekali dengan visi dan misi Pak Enos ini, karena beliau ini yang memahami apa yang dibutuhkan oleh ibu rumah tangga,” katanya.

Rini mengaku sudah memantapkan pilihannya pada pasangan Enos-Yudha. Bahkan, sejumlah anggotanya sudah ikut dalam pengukuhan tim pemenangan beberapa waktu yang lalu.

“Saya tidak ragu lagi untuk memilih pak Enos ini. Apalagi, ada pengukuhan relawan Selasa kemarin. Kegiatan tersebut menjadi momen untuk mensolidkan dukungan pada Pak Enos,” pungkasnya.

Perlu diketahui sebelumnya, Enos-Yudha melakukan pengukuhan dan arahan langsung kepada timnya. Acara tersebut dihadiri tim, relawan, dan simpatisan yang sudah terbentuk sampai tingkat TPS.

Enos juga sempat menyampaikan visi dan misi serta membeberkan salah satu program unggulan yang menyasar ibu rumah tangga. Program unggulan tersebut yaitu penguatan pemberdayaan perempuan dan mensukseskan program keluarga harapan.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

9 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

9 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

9 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

9 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

9 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

10 hours ago