Categories: Melawi

Kalbar Tambah 10 Kasus Positif Baru Delapan Antaranya Guru di Melawi

Kalbar Tambah 10 Kasus Positif Baru Delapan Antaranya Guru di Melawi

KalbarOnline, Pontianak – Provinsi Kalimantan Barat per tanggal 12 Agustus 2020 mendapatkan tambahan 10 kasus konfirmasi Covid-19 baru. Delapan di antara 10 kasus ini merupakan guru yang berada di Kabupaten Melawi. Sementara dua kasus lainnya terdapat di Pontianak dan Kubu Raya masing-masing satu kasus. Selain penambahan kasus konfirmasi, Kalbar juga mendapatkan tambahan 18 kasus sembuh. Hal ini diumumkan oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji lewat akun facebooknya, Kamis (13/8/2020).

“Hari ini ada 10 yang dinyatakan positif, tetapi ada 18 yang sembuh (sudah diralat Gubernur). Jadi sekalipun seseorg positif Covid jika mengikuti saran dokter dan selalu berdoa, Insya Allah sembuh. Kami akan memberikan layanan yang terbaik. Selamat beraktivitas, olahraga, pakai masker, cuci tangan. Jaga keluarga anda dari bahaya Covid,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar, Harisson menjelaskan bahwa 10 kasus konfirmasi Covid-19 baru tersebut berdasarkan pemeriksaan di Laboratorium RS Universitas Tanjungpura Pontianak.

“10 orang ini delapan orang di Kabupaten Melawi yang semuanya adalah guru. Kubu Raya satu orang dan Pontianak satu orang,” ujarnya kepada wartawan di Pontianak, Kamis (13/8/2020).

Di hari yang sama, lanjut dia, juga terdapat 18 kasus konfirmasi yang dinyatakan sembuh. Yang masing-masing tersebar di Pontianak enam orang, Ketapang delapan orang, Sambas dua orang dan Bengkayang dua orang.

“Sehingga sampai dengan saat ini kasus konfirmasi Covid-19 yang aktif itu di Melawi ada delapan orang, Kubu Raya delapan orang, Landak tujuh orang, Ketapang enam orang, Pontianak 5 orang dan luar wilayah ada tiga orang. Keseluruhannya berjumlah 37 orang,” terangnya.

Berdasarkan tambahan tersebut sampai dengan 13 Agustus 2020, di Kalbar terdapat 439 kasus konfirmasi, di mana 398 kasus atau 90,66 persen dinyatakan sembuh dan empat kasus meninggal dunia. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago