Categories: Ketapang

CSR PT CMI Site Air Upas Salurkan Bantuan Ternak Ayam

KalbarOnline, Ketapang – Melalui Departemen Corporate Social Responsibility (CSR) PT Cita Mineral Investindo Tbk terus berkomitmen dalam memberdayakan ekonomi masyarakat dengan menyalurkan 200 ekor ayam jenis Ayam potong kepada Karang Taruna Batang Belian, Sabtu (21/3/2020).

Bantuan ayam potong tersebut merupakan upaya PT CMI Tbk dalam membantu dan memberdayakan masyarakat lokal dalam bentuk pemberdayaan ekonomi masyarakat dan merupakan tanggung jawab sosial dari PT CMI Tbk terhadap masyarakat yang berada di ring satu area oprasi perusahaan.

Dimson selaku anggota karang taruna Batang Belian sekaligus koordinator ternak ayam mengucapkan terima kasihnya kepada PT CMI Tbk yang telah merealisasikan program CSR perusahaan kepada karang taruna Batang Belian. Ia mengaku senang karena organisasinya dan masyarakatnya bisa bekerja sama dan saling mendukung. Ia mengatakan sejauh ini anggota karang taruna yang khusus mengurus ternak ayam ada tiga orang yaitu ada ketua, sekretaris, dan bendahara yang fungsinya kedepan tertata dan terkelola dengan baik.

“Ke depannya kami percaya dengan adanya perusahaan CMI di sini sangat membantu masyarakat sekitar terutama karang taruna. Ke depan hasil dari ternak ayam ini akan kita atur sedemikian rupa baik itu untuk pengurus dan karang taruna nya itu sendiri nanti juga kita akan menyisihkan untuk masyarakat umum sekitar 2 persen dari pendapatan untuk ke depannya,” tandasnya.

Sementara Corporate Social Responsibility (CSR) PT CMI Tbk, Komarudin melalui Dhimas Reza menyampaikan terima kasihnya kepada masyarakat khususnya karang taruna Batang Belian yang mau menerima dan bekerjasama dengan baik dengan pihak perusahaan. Ia mengatakan ke depannya akan terus fokus memberdayakan masyarakat sekitar khususnya di area ring satu oprasi PT CMI Tbk melalui program-program dari CSR.

“Ke depan kita akan terus fokus dalam program-program pemberdayaan dan kami sangat mengharapkan kerjasama antara masyarakat dan perusahaan sehingga program CSR dapat terealisasi dengan tepat. Lalu program yang sudah kita realisasikan akan terus kita pantau dan suport ke depannya,” tandasnya. (Goda)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: CMIKetapang

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

10 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

10 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

11 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

11 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

12 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

12 hours ago