Categories: Nasional

Disambangi Pengurus Nasdem, Airlangga: Selamat Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com, JAKARTA-– Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem melakukan silaturahmi ke Partai Golkar di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, (09/03/2020).

Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh memimpin langsung rombongan dan disambut oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Setelah memasuki kantor DPP Golkar, kedua pimpinan partai bersama seluruh pengurus melakukan pertemuan tertutup. Airlangga sempat memberikan sambutan selamat datang ke koleganya tersebut.

“Selamat datang kembali ke rumah. Pak Surya Paloh. Kurang lebih dari 43 tahun di Partai Golkar. Kami ucapkan terima kasih, ini momen bersejarah karena seluruh DPP Nasdem hadir di sini,” tutur Airlangga dalam sambutannya.

Diketahui sebelum mendirikan Partai Nasdem, Surya Paloh merupakan salah satu kader senior Partai Golkar.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh mengapresiasi sambutan selamat datang dari pengurus Partai Golkar.

“Ini merupakan kewajiban saya sebagai ketum untuk mengenalkan kawan-kawan dengan para sahabat dari keluarga besar Partai Golkar,” kata Surya Paloh.

Pertemuan kedua partai pengusung Presiden Joko Widodo ini disinyalir untuk membahas Pilkada serentak 2020. Diketahui kedua partai ini telah mengeluarkan beberapa rekomendasi di daerah yang berpilkada. (mirsa)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

9 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

13 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

14 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

14 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

18 hours ago