Categories: Nasional

Tiga Pemain Lawan Positif Terjangkit Virus Corona, Pemain Juventus Dikarantina

KalbarOnline.com, TURIN—Juventus telah menghentikan semua sesi latihan dan memasukkan seluruh anggota skuat U-23 mereka ke karantina. Itu setelah tiga pemain dari klub Seri C Pianese dinyatakan positif Coronavirus.

Keputusan ini diumumkan oleh Juventus malam tadi waktu Italia. Mereka terpaksa melakukan tindakan ini karena lawan terakhir yang mereka hadapi adalah Pianese. Penyakit itu sekarang menyebar di klub itu. Selain tiga pemain, seorang manajer tim juga dilaporkan terdampak virus ini.

Manajemen Juventus telah memerintahkan pemain U-23 mereka untuk tetap di rumah hingga 8 Maret. Meski begitu, sejauh ini tidak ada pemain Si Nyonya Tua yang menunjukkan gejala penyakit pernapasan.

Hingga hari ini, ada lebih dari 1.000 kasus Coronavirus di Italia, dengan angka kematian meningkat menjadi 29. Makanya, sejumlah pertandingan Serie A terpaksa ditunda karena alasan wabah ini.

Malam tadi, laga Juventus-Inter Milan adalah salah satu yang batal digelar di Turin. Selain itu, pertandingan lain yang juga ditunda yakni, Udinese-Fiorentina, AC Milan-Genoa, Parma-SPAL dan Sassuolo-Brescia semuanya dijadwal ulang hingga 13 Mei karena wabah Coronavirus ini. (amr)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

2 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

5 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

5 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

5 hours ago

RSUD Soedarso Kembali Laksanakan Proctorship Intervensi Vaskular

KalbarOnline, Pontianak - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soedarso kembali mengadakan proctorship bersama Rumah Sakit…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Targetkan 17 Juni GOR Terpadu Ayani Mulai Diujicobakan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan, bahwa pada 17 Juni…

5 hours ago