Categories: Sekadau

Jaring Animo Pelajar, Polsek Belitang Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri

KalbarOnline, Sekadau – Polsek Belitang menggelar sosialisasi penerimaan anggota Polri tahun 2020 yang dilangsungkan di SMA Negeri 1 Belitang, Selasa (26/11/2019). Giat sosialisasi tersebut dilaksanakan oleh Kanit Binmas Polsek Belitang, Aipda Suprianto bersama Bhabinkamtibmas, Brigadir Enggry serta personel Polsek Belitang lainnya.

Adapun materi yang disampaikan dalam sosialisasi tersebut di antaranya mengenai penerimaan anggota Polri tahun 2020 serta pelaksanaan Binlat (Pembinaan dan Latihan). Ada tiga kategori penerimaan anggota Polri dimulai dari Akpol, Bintara dan Tamtama dengan usia minimal 17 tahun 6 bulan dan maksimal 21 tahun.

Di kesempatan itu, Aipda Suprianto beserta personel lainnya melakukan pengukuran tinggi badan dan berat badan terhadap siswa/siswi SMAN 1 Belitang.

Untuk kategori tinggi badan calon anggota Polri bagi pria minimal 165 cm dan untuk wanita 163 cm, selama pengukuran berlangsung terdapat sebanyak 15 pelajar yang memenuhi syarat dan terdiri dari 13 orang pria serta 2 orang wanita.

Setelah itu Aipda Suprianto berharap kepada para pelajar yang telah memenuhi syarat agar mempersiapkan diri baik secara kesehatan, jasmani, psikologi dan akademik.

Terakhir Aipda Suprianto menjelaskan bahwa Polsek Belitang melakukan kegiatan ini demi menjaring animo para pelajar untuk menjadi anggota Polri. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Janji Sutarmidji Jika Terpilih Kembali Jadi Gubernur Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Sutarmidji kembali mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalbar bersama Ria Norsan sebagai calon…

2 hours ago

Jelang Pilkada 2024, Polsek Suhaid Lakukan Patroli Dialogis

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Jelang pilkada serentak 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Suhaid jajaran Polres Kapuas…

3 hours ago

Dalam 100 Hari Kerja, Menteri AHY Berhasil Selamatkan Rp 893,14 Miliar Risiko Kerugian Negara

KalbarOnline, Jakarta - Di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selama 100 hari kerja, Kementerian…

4 hours ago

Tingkatkan Pendapatan Ekonomi Masyarakat Melalui Hilirisasi Minyak Kelapa Sawit

KalbarOnline, Pontianak - Komoditas kelapa sawit merupakan salah satu komoditas unggulan Indonesia, termasuk di Provinsi…

4 hours ago

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

18 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

18 hours ago