Categories: Sekadau

Tutup Turnamen Tenis Meja Kedai Kopi Royal Class Sekadau, Ini Harapan Bupati Rupinus

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus secara resmi menutup turnamen tenis meja bertajuk Kedai Kopi Royal Class Cup, yang berlangsung di Kedai Kopi Royal Class Sekadau, Kamis (21/11/2019) malam.

Dalam sambutannya, Bupati Rupinus mengucapkan selamat kepada para pemenang turnamen tersebut.

Bupati Sekadau, Rupinus menyerahkan hadiah kepada pemenang turnamen tenis meja Kedai Kopi Royal Class Sekadau (Foto: Mus)

“Saya berharap dari sini kita mendapatkan pemain-pemain handal dan juga bibit yang handal. Mudah-mudahan tahun depan kegiatan seperti ini bisa dilanjutkan dalam rangka mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga,” harapnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Rupinus juga berkesempatan menyerahkan tropi, piagam penghargaan dan uang tunai kepada para pemenang. Selain itu, Bupati Rupinus juga menyerahkan piagam penghargaan kepada Kedai Kopi Royal Class Sekadau sebagai penyelenggara turnamen tenis meja tersebut.

Seperti diketahui, juara pertama berhasil diraih oleh peserta atas nama Wahid. Juara dua diraih oleh Amir, juara tiga diraih oleh Calum dan juara empat diraih Sapto Utomo. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

16 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

18 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

20 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

35 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago