Categories: Sekadau

Wabup Aloysius Antar Jenazah Mantan Wakil Ketua DPRD Sekadau ke Pemakaman

Rupinus : Jajaran Pemkab Sekadau sampaikan belasungkawa yang mendalam

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius berkesempatan turut serta mengantar jenazah Mantan Wakil Ketua DPRD Sekadau, Martinus, S. Sos ke pemakaman Katolik Santo Yosep II Suak Payung, Jalan Sanggau-Sekadau, Senin (11/11/2019). Sebelum diantar ke pemakaman, Bupati Sekadau, Rupinus ikut melayat ke rumah duka almarhum yang beralamat di Jalan Menterap, Desa Bokak Sebumbun.

Sejumlah pejabat penting di Kabupaten Sekadau mulai dari Kepala OPD, Anggota DPRD dan tokoh masyarakat ikut mengantar jenazah almarhum Martinus ke tempat peristirahatan terakhirnya.

“Atas nama pribadi, keluarga dan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Sekadau, saya mengucapkan belangsungkawa yang mendalam atas meninggalnya almarhum Martinus. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan bagi keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan kekuatan dan ketabahan,” ujar Bupati.

Di tempat yang sama, Wabup Aloysius juga menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya almarhum Martinus.

Menurut Wabup Aloy, almarhum Martinus dikenal sosok yang baik, sabar dan rendah hati.

“Almarhum pernah menjabat Wakil DPRD Kabupaten Sekadau. Saya saat itu sebagai Ketua DPRD Sekadau. Sebelumnya almarhum pernah menjabat sebagai anggota DPRD Sanggau. Almarhum sosok yang baik, sabar dan mengayomi,” tukasnya.

Almarhum lahir 12 Desember 1963. Almarhum meninggal d RSUD Sanggau pada 11 November 2019 pukul 01.00 wib di usia ke-56 tahun. Almarhum juga diketahui pernah menjabat sebagai Ketua Rukun Ayong Mualang (RAM). (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

16 mins ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

3 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

3 hours ago

Istana Kadriah, Pontianak: Menguak Sejarah dan Budaya Kesultanan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Ingin menyelami sejarah dan kebudayaan Kesultanan Pontianak di masa lampau? Datanglah ke…

3 hours ago

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

4 hours ago