Categories: Sekadau

Disperindag Sekadau Prioritaskan Masalah Pemasaran Gula Aren

KalbarOnline, Sekadau – Kepa Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Kabupaten Sekadau, Hironimus menegaskan bahwa permasalahan mengenai produksi dan pemasaran gula aren di Desa Semabi merupakan prioritas pihaknya.

Hal ini disampaikan Hironimus saat diwawancarai awak media menyikapi persoalan yang dihadapi BUMDes Desa Semabi mengenai pemasaran produk hasil UKM desa tersebut, Selasa (15/10/2019).

Hironimus mengatakan, pihaknya akan melaksanakan pembinaan terhadap pembuat gula maupun produk UKM lainnya dan mengupayakan hal-hal terkait dengan perizinan untuk pemasaran produk lokal.

“Nantinya kami akan membuat suatu tempat khusus untuk menjual berbagai produk hasil UKM yang ada di Kabupaten Sekadau. Namun proses ini memerlukan waktu yang panjang dan cukup rumit,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, kata dia, pihaknya juga melakukan kunjungan khusus ke Desa Semabi sebagai bentuk keseriusan Pemkab dalam menyikapi permasalahan tersebut.

Selain itu, ia juga menyampaikan kurangnya tenaga pembuat gula aren di Desa Semabi yang menjadi kendala lainnya dalam proses pengembangan industri lokal tersebut. Kurangnya tenaga pembuat gula aren, dikhawatirkannya menjadi kendala ketika nantinya permintaan gula aren meningkat.

“Pembuatan gula aren ini tidak sembarang orang bisa. Kebanyakan itu orang tua, anak muda jaman sekarang sangat jarang ada yang bisa membuat gula aren ini. Kekhawatiran kita adalah ketika nantinya penerus dari pembuat gula aren ini tidak ada, sedangkan permintaan pasar itu besar,” tukasnya.

Oleh karena itu, dirinya berharap dalam waktu dekat permasalahan pemasaran dan tenaga pembuat gula aren ini dapat segera terselesaikan. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

9 mins ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 mins ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 mins ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

53 mins ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

5 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

8 hours ago