Categories: Ketapang

Pemda Ketapang Lakukan Pendataan Pedagang Pasar Haji Bujang Hamdi

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah Kabupaten Ketapang melalui Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian melakukan pendataan terhadap para pedagang di Pasar Haji Bujang Hamdi yang berlokasi di Jalan K.H Mansyur, Kelurahan Tengah, Kecamatan Delta Pawan, Selasa (20/8/2019).

Petugas Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian melakukan pendataan dengan didampingi oleh pihak dari kepolisian dan Satpol PP Ketapang tersebut menyisir hampir semua pedagang yang menempati kios dan lapak di pasar tersebut.

Kasi Tanda Daftar Perusahaan Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Ketapang, Sofiandi mengatakan, pendataan yang dilakukan pihaknya tersebut merupakan upaya validitas data yang selama ini sudah dikantongi oleh Pemkab Ketapang.

“Sekarang ini kami turun ke lapangan hanya sebatas menvalidasi data agar data tidak simpang siur. Ini dalam rangka kebijakan pemkab untuk proses  penata kelolaan, pasar tradisional,” katanya saat ditemui di lokasi, Selasa (20/8/2019).

Pihaknya juga tak dapat memastikan bahwa validasi data yang dilakukan tersebut berkaitan dengan rencana relokasi pedagang pasar Haji Bujang Hamdi ke pasar Rangga Sentap.

“Kami tidak bisa menentukan gimana-gimana, kami hanya sebatas mendata,” ungkapnya.

Sebelum validasi, Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian mencatat total pedagang yang berjualan di pasar tersebut berjumlah 173 orang yang menepati kios dan lapak.

“Saat ini kita masih melakukan pendataan, untuk jumlah masih kita validasi,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

7 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago