Categories: Kubu Raya

Desa Sungai Nibung Bakal Nikmati Layanan Internet Berkecepatan Layaknya di Kota

BAKTI Kemkominfo Kunjungi Desa Sungai Nibung

KalbarOnline, Kubu Raya – Dalam rangka menuju masyarakat informasi, Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementriaan komunikasi dan informatika RI mengunjungi dua desa pesisir di Kabupaten Kubu Raya yakni Desa Sungai Nibung, Kecamatan Teluk Pakedai dan Desa Sungai Enau, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya.

Desa Sungai Nibung menjadi lokasi pertama yang dikunjungi sekaligus dimonitoring oleh tim BAKTI Kemkominfo bersama Dinas Komunikasi dan Informatika serta Dinas Sosial dan Pemerintahan Desa Kubu Raya, Kamis (18/7/2019).

Kunjungan BAKTI Kemkominfo tersebut juga dihadiri Staf Presiden RI Bidang Pengendalian Pembangunan Program Prioritas, Agung Hardjono.

Ditemui usai melakukan rapat koordinasi antara pemerintah desa dan pemerintah kabupaten serta pihak BAKTI Kemkominfo, Agung berujar, dengan adanya program menuju masyarakat informasi, desa-desa yang terisolir terhadap layanan internet, diharapkan nantinya dapat memanfaatkan akses teknologi informasi untuk memberikan edukasi serta membangkitkan ekonomi desa melalui promosi sumber daya alam desa.

Namun pemerintah desa, lanjut dia, juga diharapkan dapat mempersiapkan akses informasi untuk publik serta sumber daya manusia yang memahami ilmu teknologi untuk keberlangsungan manfaat penyelenggaraan layanan komunikasi dan informasi. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

15 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

15 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

15 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

18 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago