Categories: Pontianak

Koramil 1207-04 Bantu Warga Percantik Perpustakaan Tepian Sungai Kapuas

Lomba penilaian perpustakaan tingkat nasional

KalbarOnline, Pontianak – Jelang penilaian lomba tingkat nasional untuk mewakili Provinsi Kalbar, bangunan perpustakaan di Kelurahan Parit Mayor, Kecamatan Pontianak Timur, disulap oleh warga sekitar yang juga dibantu Danramil 1207-04/Ptk Timur Pontianak Timur dan Kapolsek Pontianak Timur serta Camat Pontianak Timur berjibaku mempoles bangunan perpustakaan umum yang bertempat di tepian Sungai Kapuas tersebut untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Danramil 1207-04/Ptk Timur, Mayor Inf Mukhlis berujar, perpustakaan di tepi Sungai Kapuas tersebut, sering dikunjungi oleh para pelajar, mahasiswa serta warga setempat. Dengan suasana bangunan berada di tepi Sungai Kapuas membuat para pengunjung merasa betah saat di dalam bangunan perpustakaan tersebut.

“Suatu kebanggaan bagi Pontianak Timur, Kelurahan Parit Mayor dapat mewakili lomba perpustakaan di tingkat nasional, oleh sebab itu saya Danramil Pontianak Timur beserta Kapolsek dan Camat Pontianak Timur dan seluruh anggota bersama-sama untuk menyukseskan lomba penilaian perpustakaan tingkat nasional,” ucap Danramil.

Dengan adanya kegiatan gotong royong tersebut, warga Kelurahan Parit mayor merasa sangat terbantu dan senang sekali dengan kehadiran anggota TNI, serta anggota Kepolisian Kapolsek beserta Camat dan staf.

“Harapan kami, perpustakaan Parit mayor menjadi juara tingkat nasional dan menjadikan contoh daerah lain,” pungkas Danramil. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Pontianak

Recent Posts

Koalisi Masyarakat Sipil Minta Polda Kalbar Berantas Judi Mesin di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Koalisi masyarakat sipil Ketapang anti maksiat meminta Polda Kalbar untuk turun tangan…

9 hours ago

Aktivitas Judi Mesin Jackpot Resahkan Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Lokasi diduga tempat perjudian di Kabupaten Ketapang menjamur bak musim penghujan. Saat…

9 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Syamsul Islami Sampaikan Beberapa Arahan

KalbarOnline, Ketapang - Plh Sekda yang juga Asisten Sekda bidang Ekbang Pemkab Ketapang, Syamsul Islami…

9 hours ago

Kompak, Bupati Dan Wakil Bupati Hadiri Syukuran Pindah Kantor BKPSDM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama wakilnya Farhan, kompak menghadiri ramah tamah dan…

10 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Sampaikan Capaian Nilai MCP Kayong Utara 2023

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menyampaikan bahwa pencapaian nilai Monitoring Center…

13 hours ago

Berkedok Cafe, Warga Kedamin Hulu Tolak dan Minta Cabut Izin THM

KalbarOnline, Putussibau - Warga di RT 015/RW 005 Kedamin Hulu, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau…

13 hours ago