Categories: Ketapang

Martin Rantan Buka Pameran Pesparawi Kalbar IX di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan resmi membuka pameran Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), di Pentas Seni Budaya pendopo Bupati Ketapang, Selasa (2/7/2019).

Pembukaan pemeran Pesparawi Kalbar IX tersebut ditandai dengan pelepasan balon ke udara dan pengguntingan pita.

“Atas nama Pemkab Ketapang, saya ucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Pesparawi IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019 di Kabupaten Ketapang. Semoga keberhasilan rangkaian kegiatan ini memberikan kesan terbaik bagi masyarakat Ketapang, khususnya seluruh peserta yang berasal dari kabupaten dan Kota se-Kalbar,” ujar Martin.

Sebagai tuan rumah, dirinya berkomitmen akan memberikan yang terbaik bagi peserta. Terlebih diakuinya, suksesnya penyelenggaraan kegiatan bukan hanya menjadi milik tuan rumah, melainkan kesuksesan rakyat Kalbar.

“Ini semua tentu berkat kuasa Tuhan dan dukungan semua pihak, karena tanpa kerjasama yang baik maka kegiatan ini tidak bisa terlaksana,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

2 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

3 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

3 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

7 hours ago

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

7 hours ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

16 hours ago