Categories: Ketapang

2376 Peserta Meriahkan Pembukaan Pesparawi Kalbar IX di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Rangkaian pembukaan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat ( Kalbar) yang diselenggarakan di halaman Kantor Bupati Kabupaten Ketapang berlangsung meriah, Selasa (2/7/2019) malam.

Kemeriahan pembukaan diawali dengan defile kontingen dari 14 Kabupaten/Kota se-Kalbar, dengan total peserta mencapai 2376 orang. Perhelatan akbar umat kristiani yang sejatinya akan dibuka secara langsung oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji ini berlangsung meriah dengan menampilkan tarian kolosal yang dibawakan oleh gabung para pelajar.

Bupati Ketapang, Martin Rantan dalam sambutannya mengatakan kalau pihaknya sangat bersyukur diberi kepercayaan sebagai tuan rumah penyelenggaraan Pesparawi ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019.

“Pemerintah Kabupaten Ketapang sangat mendukung dan memandang penting kegaiatan Pesparawi ini untuk dilaksanakan oleh LPPD Kalbar sebagai wahana pemantapan wawasan keagamaan dan untuk meningkatkan keimanan dan cinta kasih kepada sesama,” katanya.

Martin juga menyebut kalau Pasparawi yang dilaksanakan secara bergantian di Kabupaten dan Kota di Kalbar ini, memiliki makna ganda. Karena menurutnya selain sebagai ajang silaturahmi juga mempererat tali persaudaraan yang diharapkan dapat meningkatkan kerukunan hidup antar umat beragama.

“Untuk itu, saya ingin mengajak semua pihak untuk turut ikut serta mensukseskan kegaiatan Pesparawi ke IX Di Ketapang. Juga saya berpesan kepada para peserta agar mengikuti kegaiatan ini dengan bersungguh sungguh,” tandasnya.

Sementara Gubernur Kalbar, Sutarmidji dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekda Provinsi Kalbar, A. L. Leysandry mengatakan, dengan dilaksanakan Pesparawi ke IX kali ini diharapkan sebagai penyemangat dan peningkatan segi bernyanyi bagi generasi penerus umat Kristiani khususnya di tingkat Provinsi Kalbar.

“Selain itu, diharapkan juga dapat menjadikan sebagai ajang untuk menjalin kebersamaan antar umat beragama serta bermasyarakat di Kalbar,” sebutnya.

Selain itu, Gubernur Kalbar juga mengucapkan terima kasih kepada setiap kepala daerah yang telah membina para kontingenya untuk bisa mengikuti perhelatan Pesparawi ke IX ini.

“Kepada seluruh kontingen lomba di ucapkan selamat bernyanyi dan berlomba dengan semangat perjuangan,” tandasnya.

Kegiatan pembukaan Pesparawi ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019 ditandai dengan penyerahan piala bergilir oleh Ketua LPPD Provinsi Kalbar, Ir. Jakius Elpius kepada Bupati Ketapang, Martin Rantan dan pemukulan alat Musik tradisional Ketapang Segayong. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 mins ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

1 hour ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

1 hour ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

20 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

23 hours ago