Categories: Mempawah

Dinkes Mempawah Terus Antisipasi Penyebaran Virus Cacar Monyet

KalbarOnline, Mempawah – Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Mempawah  memastikan, sampai saat ini belum ditemukan adanya kasus penyakit monkeypox alias cacar monyet di Kabupaten Mempawah. Kendati demikian, Dinas Kesehatan tetap mengambil langkah-langkah antisipasi untuk mencegah penularan penyakit cacar monyet.

Seperti diketahui, monkeypox atau cacar monyet merupakan penyakit akibat virus yang ditularkan melalui binatang, penularannya dapat terjadi melalui kontak dengan darah, cairan tubuh dan lesi pada kulit, atau mukosa dari binatang yang tertular virus.

Meski belum menyebar di Indonesia, cacar monyet sudah terdeteksi di negara tetangga, yakni di Singapura namun yang terjangkit virus tersebut bukan merupakan warga negara Singapura melainkan warga negara Afrika.

Namun hal tersebut pun menimbulkan kekhawatirkan pemerintah Indonesia, karena cacar monyet sudah menyebar hampir seluruh benua Afrika.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Mempawah, Muktar Siagian mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan antisipasi pencegahan dengan mengimbau masyarakat agar waspada terhadap monkeypox atau cacar monyet.

Dinas Kesehatan pun, kata dia, mengandalkan puskesmas sebagai ujung tombak, untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, agar dapat mencegah munculnya cacar monyet di Kabupaten Mempawah.

Monkeypox atau cacar monyet dapat dicegah dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat seperti cuci tangan dengan sabun, menghindari kontak langsung dengan tikus atau primata dan membatasi daging yang tidak dimasak dengan baik. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago