Categories: Kubu Raya

SAR Siagakan Porsenil Hadapi Lebaran 2019

KalbarOnline, Kubu Raya – Puluhan personil Basarnas serta unsur TNI AU dan Airud Polri melaksanakan apel kesiapan siaga angkutan lebaran 2019. Dalam apel kesiapan tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Hery Marantika bertindak sebagai inspektur apel melakukan pengecekan pasukan serta persiapan alat pada personil untuk digunakan dalam siaga lebaran 2019.

“104 personil yang dibagi kedalam empat Posko yaitu Posko SAR Ketapang, Sintete, Sintang dan Posko SAR angkutan lebaran 2019 di Sungai Kakap Kubu Raya,” ujarnya di halaman Kantor Basarnas Pontianak, Sui Raya, Senin (27/5/2019).

Dikatakannya, pendirian posko angkutan lebaran di Kecamatan Sungai Kakap ini selain untuk mengamankan arus mudik dan balik lebaran.

Juga sebagai sarana untuk mengedukasi masyarakat tentang keselamatan dalam menggunakan trasportasi air serta yang tidak kalah pentingnya untuk mengecek kesehatan pemudik sebelum melakukan perjalanan.

Setelah apel digelar, selanjutnya dilakukan pelepasan iringan kendaraan yang digunakan dalam siaga khusus lebaran yang dilakukan dengan simbolis oleh Kepala Kantor pencarian dan pertolongan Pontianak, Hery Marantika. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

11 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

13 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

17 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

17 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

17 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago