Categories: Ketapang

Polsubsektor Air Upas Gencarkan Cipta Kondisi Selama Ramadhan

KalbarOnline, Ketapang – Menghadapi bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah, Polsubsektor Kecamatan Air Upas terus meningkatkan upaya preemtif. Hal ini dimaksudkan guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

Salah satunya yang dilakukan personel Polsek Marau melalui Polsubsektor Kecamatan Air Upas yakni cipta kondisi di beberapa tempat hiburan malam dan menyisir pondok-pondok yang ada di sekitar perkebunan sawit serta di water point (wp) 13-14 tambang bauksit yang disinyalir tempat berkumpulnya kaum muda, Sabtu (11/5/2019).

Selain memelihara kamtibmas, giat ini dilakukan untuk memberi rasa aman dan kondusif di wilayah hukum Kecamatan Air Upas serta meminimalisir tingkat kriminal khususnya selama bulan suci Ramadhan.

Kapolsek Marau, Iptu I Ketut Agus Pasek Sudina, S.IK melalui Aiptu. Saidor Padang menjelaskan bahwa giat cipta kondisi ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan kondusif selama menjalankan ibadah puasa khususnya di Kecamatan Air Upas.

“Kita sudah menyusuri mulai dari rumah adat Kecamatan Air Upas, lapangan, SP 2 dan water point (wp) 13-14 milik Hpam, mengingat banyaknya masukan-masukan dari masyarakat bahwa pada malam minggu biasanya anak-anak remaja kumpul-kumpul dan minum-minum di sana,” ujarnya.

“Jadi kami menyampaikan menyarankan agar bubar karena jamnya sudah melebihi batas larut malam,” tandasnya.

Ia juga mengimbau pengelola hiburan malam dan kafe karoke agar untuk sementara selama bulan Ramadhan agar tidak beroprasi guna menjaga toleransi antar umat beragama. (Goda)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

2 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

2 hours ago

Honda Vario 125: Pilihan Skutik Tangguh dan Stylish di Indonesia

KalbarOnline - Honda Vario 125 menjadi salah satu skuter matik yang paling diminati di Indonesia.…

2 hours ago

Peugeot Django 150: Pilihan Skuter Mewah dengan Mesin 150 cc untuk Penggemar Mobilitas Urban

KalbarOnline - Industri otomotif di Indonesia terus berkembang pesat, dengan banyaknya varian kendaraan yang ditawarkan…

2 hours ago

Mobil Listrik Cina Akan Kuasai Sepertiga Dunia, Bagaimana Potensi di Indonesia?

KalbarOnline - Mobil listrik buatan Cina sedang mengalami peningkatan pesat dalam popularitasnya di seluruh dunia.…

2 hours ago

Masa Depan IMD: Tesla Pertama dan Toyota Turun Ranking ke-11

KalbarOnline - Apakah industri otomotif siap menghadapi masa depan yang semakin dinamis? Ini adalah pertanyaan…

2 hours ago