Categories: Pontianak

Edi Kamtono Ajak Warga Pontianak Cerdas Manfaatkan Medsos

Safari Ramadhan, Wali Kota Tarawih di Masjid Agung Al-Falah

KalbarOnline, Pontianak – Mengawali Safari Ramadhan, Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono sholat tarawih berjamaah di Masjid Agung Al-Falah, Minggu (5/5/2019) malam.

Momentum bulan Suci Ramadhan 1440 Hijriah ini, Edi Kamtono mengajak umat Islam untuk memanfaatkan satu bulan penuh ini dengan meningkatkan kualitas ibadah.

“Bulan Ramadhan ini merupakan bulan yang penuh berkah dimana setiap ibadah yang kita lakukan akan diganjar pahala yang berlipat ganda,” ujarnya saat memberikan tausiyah sebelum melaksanakan Sholat Tarawih berjamaah.

Selain meningkatkan ibadah, lanjut Edi, bulan Ramadan ini pula sebagai sarana menjalin kembali tali silaturrahim yang mungkin sempat terputus.

“Setelah pesta demokrasi, mungkin selama ini kita berbeda pilihan. Untuk itu, momentum bulan Ramadhan sebagai sarana kita menjalin tali silaturrahim,” ucapnya.

Edi juga menyinggung soal dampak media sosial (medsos) di masyarakat. Terlebih sekarang ini medsos sebarannya begitu cepat, bukan lagi hitungan hari atau jam, bahkan sekian detik sudah bisa dilihat seluruh dunia. Informasi sangat cepat menyebar dan ini harus diwaspadai.

“Untuk itu, bulan Ramadhan ini pula bagaimana kita secara cerdas memanfaatkan medsos untuk hal-hal positif,” ajaknya.

Orang nomor wahid di Kota Pontianak ini juga mengingatkan, terutama terhadap generasi muda milenial yang tidak terlepas dari media sosial dan gadget, diminta tidak ikut-ikutan memposting maupun men-share berita-berita atau informasi yang tidak benar, apalagi sampai mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas.

“Lebih baik mendonwload ayat-ayat suci Al Quran, hadits-hadits, atau video youtube berisikan tausiyah yang sifatnya positif ketimbang men-share hal-hal yang negatif,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

7 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

12 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago