Categories: Kubu Raya

Tangan Kosong, Penjaga Malam di Kuala Dua Nekat Duel Dengan Terduga Maling Berbekal Celurit

KalbarOnline, Kubu Raya – Berniat menegur seseorang yang mencurigakan WW (29) warga Dusun Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya yang tengah menjalankan tugasnya sebagai penjaga malam di Gang Kurnia Dusun Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit setelah mendapat sabetan celurit.

Tindak pidana penganiayaan tersebut dibenarkan Kapolsek Sungai Raya, Kompol Suanto saat dikonfirmasi. Dirinya menuturkan korban sedang melakukan patroli ronda di sekitaran Gang Kurnia, Dusun Kuala Dua.

“Pada waktu WW berhenti melihat ES (27) sedang masuk ke dalam surau, WW kemudian menegur ES sehingga terjadi cekcok di antara keduanya. ES pada saat itu naik pitam, sambil memegang sebilah celurit dan mengayunkannya kepada WW,” ujar Kapolsek, Minggu (21/4/2019).

Kapolsek menuturkan, korban sempat menangkis sehingga mengenai tangan sebelah kiri korban, kemudian korban berteriak ‘maling’. Warga sekitar yang mendengar teriakan tersebut lantas mendatangi lokasi dan berhasil menangkap pelaku.

Atas kejadian tersebut korban membuat laporan Polsek Sungai Raya guna proses lebih lanjut. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago