Categories: Ketapang

PLN UP3 Ketapang Siap Amankan Pasokan Listrik Pemilu 2019

Siagakan 158 Personel di setiap Rayon

KalbarOnline, Ketapang – Menjelang Pemilu 17 April 2019 mendatang, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Ketapang melakukan berbagai upaya untuk pengamanan pasokan listrik di Kabupaten Ketapang dan Kabupaten Kayong Utara.

Manager PLN UP3 Ketapang, Wilfrid Siregar mengatakan pihaknya akan berusaha secara maksimal menjaga pasokan dan stabilitas tegangan Iistrik di tiap-tiap TPS dan telah mempersiapkan rencana-rencana antisipasi apabila ada gangguan selama proses Pemilu berlangsung.

“Kita sudah mempersiapkannya sebisa mungkin, kami berusaha untuk tidak ada pemadaman,” Katanya saat dihubungi, Senin (15/4/2019).

Wilfrid menuturkan, potensi gangguan bisa saja terjadi, seperti kejadian alam yaitu hujan atau pohon tumbang. Tapi, PLN telah menyiapkan langkah antisipasi agar listrik segera menyala.

“Namun, kalau ada terjadi pemadaman kami bersegera akan menyalahkan kembali,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga mengatakan telah pihaknya juga telah menyiapkan mesin genset di Kantor KPU untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi gangguan listrik secara mendadak.

“Kami sudah menyiagakan petugas piket dan menyiapkan genset untuk di KPU Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara,” ungkapnya.

Selain itu, untuk mengamankan pasokan listrik, ratusan personel juga akan bersiaga dalam memperbaiki gangguan yang terjadi. Ratusan personel ini juga akan berjaga di setiap rayon.

“Ada 158 personel yang kita siagakan di semua rayon,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

9 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

9 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

12 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

12 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

12 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

13 hours ago