Categories: Kubu Raya

Kembalikan Kejayaan Beras Lokal, Distan Kubu Raya Ajak Masyarakat Galakkan Gotong Royong Bertani

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya melalui Dinas Pertanian terus menggalakkan program pertanian guna menggalakkan kembali kejayaan program beras lokal Kubu Raya melalui even wisata padi.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kubu Raya, Gandhi Satyagraha mengatakan, dengan dikembalikannya program beras lokal ini sudah barang tentu akan menumbuhkembangkan dan membangkitkan ekonomi lokal dan menggerakkan partisipasi masyarakat agar dapat memanfaatkan lahan pertanian yang ada.

“Tentunya dengan adanya program beras lokal ini akan menumbuhkan kembali kemandirian pangan kita. Untuk itu saya berharap, program Bapak Bupati yang sangat baik ini mari kita sambut dan dukung dengan sangat antusias kepada seluruh Kelompok Tani (Poktan) dan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) yang ada di daerah ini, agar program beras lokal ini juga akan semakin menjadi bagian dari program unggulan di kabupaten ini,” ujar Gandhi Satyagraha saat diwawancarai usai panen padi rendengan di Desa Parit Keladi, Kecamatan Sungai Kakap, Sabtu (23/3/2019).

Guna mensukseskan program beras lokal ini, mantan Kepala Bappeda Kubu Raya ini mengharapkan masyarakat agar dapat menyiapkan lahan pertanian dan menggalakan gotong-royong terutama terhadap Gapoktan, mengingat Gapoktan merupakan kekuatan untuk keberhasilan program ini.

“Sebagaimana kita ketahui, untuk di Desa Parit Keladi ini terdapat 27 Kelompok Tani (Poktan) dan di sini merupakan sumber atau sentra dari produksi padi kita termasuk juga di Desa Pal 9, Desa Sungai Rengas dan Desa Sungai Itik dan diharapkan di desa-desa ini dapat mendukung program Pak Bupati untuk beras lokal Kubu Raya,” tandasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Ketapang Buka Kegiatan Gelar Talenta Pendidikan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo membuka Gelar Talenta Pendidikan…

4 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman dan Sekda Yusran Antusias Saksikan Semifinal Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala…

12 hours ago

Optimalkan Pelayanan, Kamaruzaman Teken Kerja Sama dengan Enam Instansi Sekaligus

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menandatangani kesepakatan bersama dan…

12 hours ago

Warga Padati Halaman Polresta Pontianak, Nobar Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Ribuan warga Kota Pontianak memadati halaman Polresta Pontianak untuk nonton bareng (nobar)…

19 hours ago

Ribuan Penari Meriahkan Kalbar Menari 2024 di Pendopo Gubernur

KalbarOnline, Pontianak - “Serentak Menari, Bergerak Bahagiakan Bumi” menjadi tema yang diambil dalam peringatan Hari…

19 hours ago

1.085 Atlet Pelajar Siap Berlaga di Popda Kota Pontianak 2024

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 1.085 atlet pelajar SMP dan SMA se-Kota Pontianak siap berlaga pada…

19 hours ago