Categories: Pontianak

Kebakaran di Jalan Sumatera Pontianak, 3 Bangunan Dilahap Si Jago Merah

KalbarOnline, Pontianak – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Sumatera (Jalan M. Sohor), Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Selasa (5/3/2019) sekitar pukul 18.00 WIB.

Sedikitnya 3 bangunan yang terdiri dari rumah makan, gedung dan rumah tinggal tersebut hangus dilahap si jago merah.

Petugas pemadam berjibaku menjinakkan amukan si jago merah di Jalan Sumatera Pontianak (Foto: Fai)

Belasan mobil pemadam kebakaran beserta puluhan petugas damkar tampak memadati lokasi kejadian guna menjinakkan amukan api.

Api pertama kali muncul dari rumah makan. Hal ini diungkapkan Wakasatreskrim Polresta Pontianak, Iptu Muhammad Resky Rizal saat ditemui di lokasi kebakaran.

“Api pertama kali muncul dari rumah makan,” ujarnya.

Kendati demikian, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna memastikan penyebab kebakaran tersebut.

“Penyebabnya masih kita selidiki,” ucapnya.

Hingga saat ini, para petugas damkar masih bersiaga di lokasi untuk melakukan pendinginan untuk memastikan api benar-benar padam.

Kerugian materil akibat peristiwa ini juga masih belum dapat ditaksir, pasalnya aparat Kepolisian masih melakukan penyelidikan dan melakukan evakuasi. Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media di lokasi kejadian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

8 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

8 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

10 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

10 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

12 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

12 hours ago