Categories: Kapuas HuluPontianak

Final Sepak Bola Porprov Kalbar XII, PSKH Kalah Adu Finalti versus PS Mempawah

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Pertandingan final sepak bola pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII Kalimantan Barat tahun 2018 di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman Pontianak mempertemukan kesebelasan Persatuan Sepakbola Kapuas Hulu (PSKH) berhadapan dengan Persatuan Sepak Bola Mempawah (PS Mempawah), Sabtu (24/11/2018).

Pertandingan berjalan sengit. Sejarah terulang kembali pada tahun 2006, PSKH juga pernah berhadapan dengan PS Mempawah di partai final. Kala itu PSKH berhasil menumbangkan PS Mempawah.

Masing-masing pelatih baik dari PSKH maupun PS Mempawah sama-sama memiliki strategi dan pola permainan yang berbeda nan cantik. Kedua kesebelasan memiliki optimistis yang sangat luar biasa untuk memenangkan pertandingan di laga final itu.

Pertandingan final yang dimulai pada jam 14.00 WIB itu tambah semarak dengan teriakan dukungan suporter kedua kesebelasan yang tampak bersemangat dengan yel-yel masing-masing.

PSKH maupun PS Mempawah sama-sama memiliki peluang, namun dari babak pertama hingga babak kedua gol tak tercipta. Pertandingan berakhir dengan skor kacamata, sehingga harus dilanjutkan dengan drama adu pinalti.

Pada babak adu pinalti akhirnya PSKH harus mengakui keunggulan PS Mempawah dengan skor akhir 3-2 dan berhak atas medali emas, sementara PSKH harus puas dengan medali perak. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago