Categories: Pontianak

Hadiri Wisuda Untan Pontianak, Sutarmidji Harap Wisudawan Mengabdi ke Daerah Asal

20 persen APBD Kalbar untuk desa

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalbar, Sutarmidji meminta para lulusan Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak kembali dan mengabdi untuk membangun desa atau daerah asal.

Sebab, menurut orang nomor satu di Bumi Tanjungpura ini peluang di desa saat ini cukup besar.

“Di kalbar ada 2.031 desa dan desa mandiri itu cuma ada satu desa saja.  Artinya peluang ekonomi di desa itu sangat besar,” ujar Sutarmidji usai menghadiri wisuda Universitas Tanjungpura, Kamis (25/10/2018).

Gubernur yang akrab disapa Bang Midji ini mengatakan jika di desa mempunyai Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), tentu para wisudawan dan wisudawati yang lulus diharapkan dapat mengelola BUMDes dengan berbagai inovasi dan pengetahuannya selama masa kuliahnya itu.

“Kalau ada BUMDes disana dikelola dengan baik modalnya bisa 30 persen dari alokasi dana desa, itu cukup besar dan bisa jadi modal dasar, kemudian bisa menggunakan dana KUR. Mulailah membangun desa,” pesannya.

Pemerintah Provinsi Kalbar selama pemerintahan Sutarmidji dan Ria Norsan akan memprioritaskan desa-desa yang ada di Kalbar.

“Pemerintah Provinsi Kalbar 20 persen anggaran pembelanjaan langsung itu kita arahkan untuk menyelesaikan 68 variabel desa mandiri dan itu peluangnya sangat besar,” tuturnya.

Seperti diketahui pada tahun 2018 ini, Universitas Tanjungpura Pontianak melakukan wisuda sebanyak 2.110 orang dari berbagai Fakultas  yang ada di Universitas tersebut. (*/Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

17 mins ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

23 mins ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

1 hour ago

Sekda Ketapang Hadiri Grebeg Syawal Halal Bihalal Paguyuban Jawa Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Grebeg Syawal Halal…

1 hour ago

Ramah Tamah di Desa Sidahari, Bupati Ketapang Sampaikan Program Pembangunan Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara ramah tamah bersama masyarakat Desa Sidahari,…

2 hours ago

Hadiri HKG PKK ke-52, Staf Ahli Bupati Bangga Atas Prestasi PKK Ketapang dan Berharap Lebih Ditingkatkan Lagi

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

2 hours ago