Categories: Pontianak

Wasek PD Kalbar: Generasi Milenial Harus Partisipasi Jika Ingin Perubahan

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Sekretaris Partai Demokrat Kalbar, Imam Abu Hanifah menilai sangat penting bagi generasi milenial untuk masuk ke dalam ranah politik apabila memang optimistis generasi milenial itu merupakan sebuah perubahan.

Hal itu disampaikannya saat menjadi narasumber dalam diskusi publik yang diselenggarakan oleh Pokja Rumah Demokrasi yang mengusung tema ‘Orientasi Politik Generasi Milenial’ bertempat di kafe What’s Up Jalan Zainudin Pontianak, Sabtu (25/8/2018).

Menurutnya bila generasi milenial tidak ikut berpartisipasi secara lansung, maka optimisme perubahan yang dilakukan generasi milenial sia-sia.

Saat ini kata dia, milenial mempunyai posisi cukup besar dalam pemilu 2019. Oleh karena itu mereka mempunyai pilihan yang tepat dengan meyakini optimisme itu maka perubahan akan terjadi.

“Sekarang cukup besar peluang anak muda masuk ke dalam politik. Itu kelihatan misalnya dari Parpol nasionalnya yang mempersiapkan kader-kadernya berasal dari kaum-kaum milenial,” jelasnya.

Menurutnya kompetisi antara parpol saat ini bagaimana mengambil simpati generasi milenial sebanyak mungkin dan masing-masing parpol mempersiapkan kader-kader berasal dari kaum muda untuk ikut dalam kontestasi politik.

Imam Abu Hanifah juga berharap generasi milenial jangan merasa bahwa politik praktis adalah sesuatu yang tabu atau mencapnya negatif. Karena menurutnya untuk melakukan perubahan yang paling efektif adalah masuk kedalam ranah politik itu sendiri.

“Kita tidak bisa hanya diluar, sebagai pengamat. Kalau seperti itu perubahan tidak akan terjadi. Kita harus masuk kedalam subtansi dan regulasi untuk kemudian melakukan perubahan tersebut,” tutupnya. (Fai)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

12 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

12 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago