Categories: Sekadau

Jelang Idul Adha 1439 H, Pemkab Sekadau Serahkan 9 Ekor Sapi Kurban

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau menyerahkan 9 ekor sapi untuk kurban jelang perayaan Idul Adha 1439 Hijriyah. 7 ekor sapi diantaranya dibagikan untuk setiap kecamatan se-Kabupaten Sekadau sementara 2 ekor sapi dibagikan kepada para tenaga honor dan kontrak di lingkungan Pemkab Sekadau.

Penyerahan hewan kurban secara simbolis dilakukan oleh Bupati Sekadau, Rupinus yang didampingi oleh Kapolres Sekadau, Ketua DPRD Sekadau, Sekda Sekadau dan para jajaran kepala SKPD, di halaman kantor Bupati, Senin (20/8/2018).

Bupati Rupinus menyerahkan hewan kurban tersebut kepada setiap perwakilan kecamatan yang hadir. Pada penyerahan hewan kurban tersebut, Rupinus menyampaikan, bahwa Pemkab Sekadau rutin menyalurkan hewan kurban.

“Setiap tahunnya selalu kita salurkan hewan kurban ini dengan tujuan untuk membantu masyarakat kita yang merayakan Idul Adha dengan membagikan daging kurban kepada yang berhak,” ujarnya.

Selain itu, Rupinus juga mengatakan penyerahan hewan kurban ini sebagai bentuk kepedulian Pemkab Sekadau terhadap masyarakat Kabupaten Sekadau.

“Jangan dilihat dari jumlah yang hanya 1 ekor untuk 1 kecamatan, tetapi inilah kewajiban pemerintah kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian,” katanya.

Sementara, Asissten I Setda Sekadau Fendy menambahkan 2 ekor sapi yang dibagikan dagingnya kepada para tenaga kontrak dan honor di lingkungan Pemkab Sekadau akan dilakukan pada Kamis (23/8/2018) mendatang.

“Untuk 2 ekor ini akan kita lakukan penyembelihan pada Kamis nanti, dan langsung dibagikan kepada para tenaga kontrak dan honor di lingkungan Pemkab Sekadau,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

35 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

1 hour ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

1 hour ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago