Categories: Ketapang

257 Napi di Ketapang Dapat Remisi HUT RI, 3 Orang Langsung Bebas

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia memberikan remisi kepada 257 narapidana yang telah menjalani masa pidananya dengan baik. Pemberian remisi tersebut juga terjadi di Lapas Kelas II B Ketapang pada peringatan 73 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Jumat (17/8/2018).

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas II B Ketapang, Subakdo mengatakan Remisi Umum (RU) atau pemotongan masa pidana diberikan kepada narapidana yang telah memenuhi persyaratan administratif dan substantif, khususnya mereka yang berkelakuan baik dan aktif mengikuti pembinaan.

“Dari total 548 warga binaan yang ada di lapas, yang kita usulkan untuk mendapatkan remisi sebanyak 257 orang dan semuanya yang memang memenuhi syarat untuk mendapatkan remisi,” ungkapnya.

Lebih lanjut Subakdo mengatakan dari 257 warga binaan yang diusulkan, semuanya disetujui mendapatkan remisi dengan pemberian remisi bervariasi, mulai dari 1 bulan hingga ada narapidana yang di nyatakan bebas.

“Dari 257 warga binaan yang dapat remisi 7 diantaranya langsung bebas setelah masa tahanan dipotong remisi. Hanya saja yang bisa langsung bebas pada hari kemerdekaan 3 orang saja, sedangkan empat lainnya masih punya tanggungan kurungan atau subsider yang tak bisa dibayar sehingga harus menjalani kurungan pengganti,” terangnya.

Ia menambahkan, dari total seluruh warga binaan, tak semuanya diusulkan mendapatkan remisi lantaran belum memenuhi syarat pemberian remisi. Dari 257 yang mendapatkan remisi tersebut terdiri dari berbagai perkara yang ada termasuk perkara narkoba namun yang hukumannya dibawah 5 tahun, sedangkan untuk hukuman di atas 5 tahun baru bisa diusulkan mendapatkan remisi ketika sudah menjalani sepertiga dari masa hukuman.

“Yang berhak diusulkan mereka yang sudah mendapatkan putusan hukum tetap dari pengadilan, sudah menjalani minimal 6 bulan pidana serta syarat lain misalkan penilaian perilaku dan lainnya,” terangnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

7 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

7 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

7 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

7 hours ago

Peringati Hari Buruh Nasional 2024, PLN Tebar Kebaikan untuk Petugas Kebersihan Kebun Raya Banua Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

7 hours ago

Timnas Garuda U-23 Kalah di Laga Play-off Olimpiade 2024

KalbarOnline, Nasional - Timnas Indonesia U-23 harus memupus harapan untuk tampil di Olimpiade setelah kalah…

8 hours ago