Categories: Opini

Seluruh Rakyat Indonesia Harus Nikmati Hari Kemerdekaan Melalui Kegiatan Konstruktif dan Positif

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus oleh seluruh rakyat Indonesia, merupakan wujud syukur kepada Allah Tuhan Yang Maha Kuasa atas kemerdekaan yang sudah diraih Bangsa Indonesia.

Betapa tidak, jasa dan pengorbanan para pejuang kemerdekaan dahulu tanpa membedakan latar belakang suku agama maupun golongan untuk mengusir dan merebut Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari tangan penjajah kolonial Belanda dan Jepang tahun 1945 silam sangatlah besar, yakni dengan berkorban nyawa, harta benda dan sebagainya.

Dengan dilandasi jiwa dan semangat patriotik untuk mempertahankan bangsa dan negara yang tercinta, akhirnya kemerdekaan berhasil kita rebut dan bendera merah putih berkibar seantero Bumi Nusantara ini, dan sudah sewajarnya kita tak patut melupakan sejarah.

Pada masa kemerdekaan ini, segenap komponen bangsa wajib untuk meneruskan dan mengisi kemerdekaan itu dengan berbagai sektor kegiatan pembangunan yang mencakup luas, seperti kegiatan Pemerintahan, pendidikan, kesehatan, olahraga, sosial, budaya, seni dan lainya, sehingga dengan adanya kegiatan untuk memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73 tahun ini, segenap rakyat Indonesia benar-benar merasakan esensi dari sebuah Kemerdekaan, bukan sebaliknya.

Terkadang masih ada rakyat yang harus diberikan kesempatan juga untuk merasakan dan menikmati esensi dari kemerdekaan itu.

Peran penting dari Pemerintah didalam mengakomodir kepentingan rakyat untuk merayakan, memeriahkan, menikmati dan meneruskan serta mengisi arti dari nilai-nilai kemerdekaan dengan berbagai kegiatan yang konstruktif serta kegiatan yang bernilai positif, juga begitu sangatlah penting dan strategis. Namun hal demikian kembali lagi kepada peran Pemerintah khususnya Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu.

Selamat Hari Kemerdekaan ke-73, Jayalah Negeriku, Jayalah Bangsaku.

Penulis : M. Ishak, SH (Ketua EO Uncak Production Kapuas Hulu)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: HUT RI ke-73

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

7 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

7 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

7 hours ago