Categories: Landak

Sinergitas Muspika Menjalin Meriahkan Dirgahayu HUT ke-73 RI

KalbarOnline, Landak – Mengawali pembukaan turnamen sepak bola di Kecamatan Menjalin, dalam rangka memperingati dan memeriahkan Dirgahayu HUT ke-73 Republik Indonesia, dilaksanakannya ritual adat suku dayak ‘Pamabakng’ sebagai simbol berlakunya aturan hukum adat yang dipimpin oleh tokoh adat suku dayak di lapangan sepak bola seboro yang terletak di Dusun Menjalin Hilir, Desa Menjalin, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Minggu (5/8/2018).

Dalam kegiatan ritual adat pembukaan turnamen sepak bola tersebut hadir seluruh Muspika, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda, perwakilan official tim sepak bola dan ratusan masyarakat yang ada Kecamatan Menjalin.

Sinergitas 3 pilar antara Camat, Danramil dan Kapolsek yang terlihat sangat kompak dan harmonis pada saat pelaksanaan kegiatan pembukaan turnamen sepak bola dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-73 RI di Kecamatan Menjalin.

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menuturkan bahwa pihaknya selaku muspika di tingkat kecamatan akan mendukung penuh pelaksanaan kegiatan-kegiatan positif seperti turnamen sepak bola, catur dan gaplek serta hiburan rakyat dalam rangka memperingati HUT RI yang berlangsung di Kecamatan Menjalin.

“Dan saya mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga sportifitas dan situasi yang aman dan kondusif saat ini,” tutur Teguh usai pelaksanaan ritual adat.

“Kegiatan-kegiatan seperti saat ini memang harus sering kita laksanakan karena berdampak positif yang besar bagi masyarakat, terutama menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antar masyarakat dan juga bisa sebagai kegiatan untuk menggali potensi atau bakat para pemuda yang ada di Kecamatan Menjalin serta memberikan hiburan yang mana bertepatan dengan peringatan HUT RI saat ini,” tambah Danramil, Kapten Inf Sudiweko.

Camat Menjalin, Drs. C. Themotius berharap pelaksanaan berbagai kegiatan dalam rangka HUT RI yang di berlangsung di Kecamatan Menjalin dapat berjalan lancar dan sukses di tahun ini, serta mengajak seluruh Tomas, Todat, Toga dan Toda, Pengurus Panitia dan masyarakat Kecamatan Menjalin mendukung penuh dan berpartisipasi dalam kegiatan yang digelar ini.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Koramil dan Polsek Menjalin yang bersedia membantu memberikan pengamanan selama kegiatan berlangsung,” pungkasnya.

Penulis : Oktavianto

Editor : Fai

Publish : KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

5 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

5 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

5 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

5 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

5 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

19 hours ago