Categories: Pontianak

Sutarmidji Minta Jamaah Calon Haji Ikuti Arahan Petugas

Gelar Manasik Massal di Masjid Raya Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengingatkan Calon Jamaah Haji (CJH) untuk disiplin, mulai sebelum keberangkatan hingga selama menjalankan ibadah haji di tanah suci.

Hal ini bertujuan supaya semuanya berjalan dengan tertib dan lancar sehingga prosesi ibadah haji bisa dilaksanakan dengan baik.

“Laksanakan semua bimbingan yang diberikan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) maupun petugas. Ikuti apa yang dianjurkan dan disarankan oleh mereka agar semuanya berjalan tertib,” ujarnya usai membuka kegiatan Manasik Haji Massal Kota Pontianak di Aula Masjid Raya Mujahidin, Senin (9/7/2018).

Selain itu, para CJH juga diminta selalu menjaga kesehatan, rutin melakukan pemeriksaan tensi darah terutama bagi yang memiliki darah tinggi serta biasakan banyak berjalan kaki.

Sutarmidji berpesan agar para CJH membawa perlengkapan seperlunya dan tidak membawa barang berlebihan.

“Jangan belanja berlebihan, kalau mau air zam-zam, disini pun banyak, asli lagi. Jangan sampai saat diperiksa petugas kopernya, ada kompor segala,” ucapnya berpesan.

Orang nomor satu di Kota Pontianak ini meyakinkan para CJH bahwa petugas akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin demi kelancaran dan kenyamanan bagi seluruh jamaah.

“Saya minta kepada seluruh jemaah Kota Pontianak, doakan juga untuk keberkahan dan kedamaian di Kota Pontianak dan Kalbar,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

1 hour ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

1 hour ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

1 hour ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago