Categories: Kubu Raya

Loket Layanan BPPRD Kubu Raya, Kembali Buka 20 Juni

KalbarOnline, Kubu Raya – Memasuki libur dan cuti bersama Idul Fitri 1439 H, beberapa layanan umum masyarakat turut libur. Seperti Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Kabupaten Kubu Raya. Loket Pelayanan BPPRD Kabupaten Kubu Raya tutup mulai tanggal 11 hingga 20 Juni 2018, dan aktif kembali tanggal 21 Juni 2018.

Kepala BPPRD Kabupaten Kubu Raya, Supriaji melalui Kabid PBB dan BPHTB, Syarif Ibrahim mengatakan, kendati loket pelayanan di Kantor tutup namun pembayaran pajak khususnya PBB-P2 tetap dapat dilakukan melalui AnjunganTunai Mandiri (ATM).

“Kami informasikan, bahwa loket pelayanan Pajak Daerah tutup selama libur dan cuti bersama. Dan buka kembali mulai Kamis 21 Juni 2018,” ujar Syarif Ibrahim, ditemui di Sungai Raya.

Dikatakan Syarif Ibrahim, khusus pembayaran PBB-P2 tetap dapat dilakukan melalui ATM Bank Kalbar terdekat, sehingga tidak menghambat masyarakat dalam melakukan pembayaran.

“Kami apresiasi yang setinggi-tingginya dan mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat pembayar pajak daerah, untuk menunjang pembangunan di wilayah KKR,” tandas Syarif Ibrahim. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

9 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

14 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

15 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

15 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

19 hours ago