Categories: Landak

Sigap Datangi Lokasi Hot Spot, Petugas Polsek dan Koramil Menjalin Tanggulangi Karhutla

KalbarOnline, Landak – Berdasarkan hasil pemantauan titik hot spot satelite SNPP melalui Aplikasi Lapan oleh pihak Kepolisian Sektor Menjalin, terkait adanya titik api di wilayah Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak, Senin (7/5).

Menindaklanjuti hasil tersebut, Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menginstruksikan anggotanya dan berkoordinasi dengan pihak Koramil Menjalin untuk mendatangi lokasi tersebut.

5 (lima) orang petugas yang mendatangi lokasi hot spot terdiri dari 2 (dua) anggota Polsek Menjalin dan 3 (tiga) anggota Koramil Menjalin menemui bekas pembakaran lahan pertanian atau sawah sekitar 0,2 Hektare yang berlokasi di Dusun Pahaja, Desa Raba, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak.

Kapolsek Menjalin, Iptu Teguh Pambudi menerangkan pelaku pembakaran hutan atau lahan tersebut dilakukan oleh Sdra Supardi (38) warga Dusun Pahaja, yang saat ini sedang dilakukan penyelidikan penyebab dan motif kebakaran lahan tersebut.

“Tindakan yang sudah dilakukan saat ini mendokumentasi lokasi kebakaran lahan, mendata identitas, mengambil keterangan, memberikan himbauan dan meminta surat pernyatan tidak mengulangi melakukan karhutla oleh pelaku,” ujarnya.

Kapolsek Menjalin dan Danramil berharap kejadian ini merupakan terakhir kali serta tidak ada lagi warga Kecamatan Menjalin yang melakukan kebakaran hutan dan lahan dengan alasan apapun.

“Karhutla saat ini merupakan atensi dari Presiden RI, Kapolri dan Panglima TNI terkait pelaksanaan Sea Games ke 18 di tahun 2018, mari sukseskan dan lestarikan hutan kita agar terciptanya situasi dan lingkungan yang sehat tanpa bencana asap,” pungkas Kapolsek Menjalin.

Penulis: Oktavianto

Editor: Fai

Publish: KalbarOnline

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

4 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

5 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

13 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

13 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

13 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

13 hours ago