Categories: Kubu Raya

DPRD Akan Usulkan Desa di Sungai Raya Menjadi Kelurahan

KalbarOnline, Kubu Raya – Hingga saat ini belum ada satu pun desa di Kabupaten Kubu Raya berstatus kelurahan, termasuk ibukota kabupaten masih status desa.

Menurut Wakil Ketua DPRD Kubu Raya, Suprapto, untuk merubah status sebuah desa menjadi kelurahan dibutuhkan penilaian yang matang dengan berbagai indikator. Misalnya karateristik desa itu, jumlah penduduk, tapal batas, kemiskinan, pendapatan kapita dan lain sebagainya.

Karateristik desa yang dimaksud dari aspek ekonomi sudah sangat maju, jumlah penduduk yang besar maupun tapal batas yang tidak ada masalah, pendapatan kapita penduduk yang tinggi.

“Jika ini terpenuhi maka dimungkinkan desa itu berubah status menjadi kelurahan,” terangnya.

Memang, disebutkan Suprapto, dampak jauhnya ketika desa berubah menjadi kelurahan maka ADD dan DD tidak akan mendapat lagi karena sudah dialokasikan melalui dana pemda.

Dirinya mencontohkan desa-desa di Kecamatan Sui Raya mulai dari Desa Sui Raya Dalam, Sui Raya, Parit Baru, Teluk Kapuas, Arang Limbung, Limbung serta Desa Kuala Dua.

“Desa-desa ini dimungkinkan layak untuk dijadikan kelurahan. Apalagi letaknya di wilayah perkotaan. Namun tentunya dengan penilaian indikator yang tepat dan akurat,” ucapnya.

Diketahui tahun ini, direncanakan baru satu desa yang akan berubah status menjadi kelurahan yakni Desa Arang Limbung. Bahkan usulan Raperdanya sudah masuk dalam Program Pembentukan Perda (Propem Perda) di legislatif.

Sehingga akhir tahun 2017 kemarin, Desa Arang Limbung tidak ikut menjadi peserta Pilkades Serentak bersama 19 desa lainnya. (rob/ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

4 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

5 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

5 hours ago