Categories: Kapuas Hulu

Dari Desa ke Desa, Kapolsek Sampaikan Pesan Kamtibmas Jelang Pilgub Kalbar 2018

Polres Kapuas Hulu rutin sambangi masyarakat desa sampaikan pesan kamtibmas

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Usai Ibadah Shalat Jum’at berjamaah di Masjid Al-Aminin Desa Nanga Sambus Kecamatan Putussibau Utara, dalam kegiatan Safari Shalat Jum’at Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Imam Riyadi, SIK., MH yang diwakili Kapolsek Putussibau Utara, Iptu Salmansyah beserta anggota, dalam sambutanya mengajak tokoh agama dan lapisan masyarakat wujudkan Pilgub Kalbar 2018 berjalan aman dan Kondusif, Jum’at (2/2).

“Saya ucapkan terima kasih kepada Polsek Putussibau Utara atas kunjungannya di Desa Nanga Sambus, kami masyarakat Nanga Sambus sepenuhnya mendukung Polri dalam mewujudkan Kamtibmas yang aman dan tertib menjelang Pilkada Kalbar 2018,” ucap Zainal, Kades Nanga Sambus.

Agar semua komponen khususnya warga Desa Nanga Sambus, perangkat desa dan tokoh agama, bisa bekerja sama untuk bahu membahu menjaga hubungan yang harmonis dan bersinergi, dan Jangan terpancing dengan isu-isu yang negatif, tidak mudah diadu domba, apabila ada informasi yang menjurus ke sara ataupun hal yang akan mengganggu harkamtibmas segera koordinasikan dengan bhabinkamtibmas.

Pelaksanaan tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar tahun 2018 sudah dekat dan sekarang sudah memasuki tahapan coklit yang dilaksanakan dari tanggal 20 Januari s/d 18 Februari 2018, supaya warga segera mendatakan diri guna pencocokan dan penelitian data yang pelaksananya oleh anggota PPDP.

“Bapak Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Imam Riyadi, SIK., MH sudah membuat MoU atau kesepakatan Pilkada Kalbar Damai, melalui Apel Kebhinekaan dengan Muspida, Muspika, para Kades, Tomas, Todat dan Instansi terkait, pada hari Senin tanggal 22 Januari 2018 lalu,” ujar Kapolsek.

“Kepada Jamaah masjid, diharapkan dapat menjaga kerukunan antar warga dan umat beragama dalam tahapan Pilkada tahun 2018, jangan campur adukkan politik dengan Agama,” tambah Kapolsek.

Polres Kapuas Hulu sudah membentuk pelayanan terpadu mobile, pelayanan SIM, SKCK, SIDIK JARI dan Pengaduan yang akan melayani wilayah Desa daerah terpencil yang sulit dijangkau. Mohon aparatur Desa koordinasikan dengan Bhabinkamtibmas untuk mendata warga dan dikompulir di Kantor Desa.

“Mari kita sama-sama mensukseskan pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur 2018 di Kabupaten Kapuas Hulu, jaga keamanan desa dan lingkungan,” Imbuh M Simin Ketua Adat Melayu Desa Nanga Sambus. (Haq/Humas Polres Kapuas Hulu)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

5 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago