Categories: Sekadau

Kunjungi Dusun Janang Sebatu, Kapospol Kayu Lapis dan Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas

KalbarOnline, Sekadau – Kapospol Simpang Kayu Lapis Satuan Sabhara Polres Sekadau, Brigadir Alexander Aldo dan Bhabinkamtibmas Desa Tapang Semadak, Briptu Mangku Kusumah menyambangi dan memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga di RT 10 Spasa, Dusun Janang Sebatu, Desa Tapang Semadak, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Rabu (24/1) kemarin.

Brigadir Alexander Aldo menyampaikan kepada warga, agar masyarakat sama-sama menjaga situasi keamanan dalam menghadapi Pilgub 2018.

Dan diharapkan, kata Aldo, masyarakat tidak mudah percaya terhadap isu-isu yang dapat memecah belah kesatuan dan persatuan NKRI.

“Agar bijak dalam menggunakan sosmed dan tidak menyebarkan informasi hoax yang dapat mengganggu stabilitas keamanan,” ujarnya.

Selain itu, Aldo juga menyampaikan terkait tentang lalu lintas dan cara mengurus surat-surat kendaraan bermotor.

“Diharapkan agar dapat menjalin kerja sama yg baik dengan Polri dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Aldo kepada warga.

Sementara, warga setempat berterimakasih atas kunjungan Aparat Kepolisian ke tempat mereka di RT 10 Spasa, Dusun Janang Sebatu, Desa Tapang Semadak.

“Ini baru pertama kali dikunjungi oleh anggota Polri yang berdinas,” ungkap salah seorang warga yang enggan menyebutkan nama.

Selain itu, warga mengharapkan agar wilayahnya sering-sering dikunjungi supaya terhindar dari hal-hal yg tidak diinginkan yang berkaitan dengan keamanan.

“Sering-sering kunjung pak, supaya kami bisa mengetahui informasi-informasi terbaru,” ucapnya lagi.

Warga RT 10 Spasa juga menitip harapan kepada Pemerintah bisa memperhatikan jalan menuju RT 10 Spasa, sebab akses jalan tersebut sangat buruk.

“Anak sekolah harus berjalan kaki berkilo-kilo meter melewati hutan belantara untuk sampai ke sekolah setiap harinya,” ungkap Warga. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

8 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

13 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

14 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

14 hours ago

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

18 hours ago