Categories: Sekadau

Kesadaran Masyarakat Sekadau Soal Kasus Rabies Meningkat

KalbarOnline, Sekadau – Camat Nanga Taman, Paulus Ugang menyatakan kesadaran masyarakat meningkat usai dilakukan sosialiasi sebelum dilakukan vaksinasi kepada hewan peliharaan.

Dirinya juga tak menampik bahwa sebelumnya masih banyak warga yang menolak hewan peliharaannya untuk di vaksin.

Bila dibuat perbandingan, kata dia, dari 10 warga di Nanga Taman 8 diantaranya sudah paham tentang pentingnya vaksinasi rabies.

“Kita bersyukur dengan tim yang langsung turun ke lapangan, hampir seluruh warga sudah paham tentang pentingnya vaksinasi rabies. Jadi sebelum kita lakukan vaksin, kita berikan penyuluhan kepada seluruh warga,” terangnya.

Vaksinasi dilakukan di tiga dusun di Desa Meragun, masing-masing, Dusun Ladak, Dusun Meragun, dan Dusun Sangke. Dan ada sebanyak 100 hewan peliharaan milik warga yang di vaksin, pada kegiatan yang digelar belum lama ini.

“Dan yang uniknya, setelah diberikan penjelasan respon warga sangat antusias. Mereka berbondong-bondong membawa anjing peliharaannya untuk di vaksin, ada yang di gendongnya dan macam-macam lah. Kalau sebelumnya kan masih banyak yang menolak,” ungkapnya.

Dirinya juga menjelaskan, warga juga tidak menuntut apabila anjing peliharaan akan mati setelah dilakukan vaksinasi, karena sudah dijelaskan tentang bahaya rabies di lingkungan sekitar. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

7 mins ago

Polres Kubu Raya Gelar Reka Adegan Detik-detik Pembunuhan Fitri Amalia di Gang Limbung

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Polres Kubu Raya menggelar rekonstruksi (reka ulang adegan) kasus…

1 hour ago

Pekan Imunisasi Dunia 2024, Dinkes Kayong Utara Gelar Vaksinasi Imunisasi di Desa Batu Barat

KalbarOnline, Kayong Utara - Dalam rangka Pekan Imunisasi Dunia tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kayong…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

6 hours ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

10 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

12 hours ago