Categories: Landak

Dewan Landak Minta Dinkes Segera Tindaklanjuti Pembangunan Puskesmas Yang Terhenti

KalbarOnline, Landak – Sejumlah proyek pembangunan fisik Puskesmas di Kabupaten Landak Tahun 2017 dihentikan sementara pekerjaannya oleh kontraktor pelaksana. Padahal, proyek tersebut sudah di lelang bulan Agustus yang lalu.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi C DPRD Landak, Cahya Tanus angkat bicara.

Terkait adanya beberapa Puskemas yang dihentikan sementara pengerjaan pembangunannya, pihaknya meminta Dinas Kesehatan untuk segera menindaklanjuti apa yang menjadi penyebabnya.

Dirinya mengatakan kalau permasalahannya terkait dengan regulasi yang ditentukan oleh Pemerintah Pusat. Dinas Kesehatan Landak bisa menindaklanjutinya sampai ke Kementerian Kesehatan.

“Jadi jangan fisiknya sudah dibangun, tapi tidak dilanjutkan. Sehingga hal tersebut membuat harapan di masyarakat tidak tercapai. Maka kita minta Dinas Kesehatan harus tegas,” jelasnya.

“Kita dari DPRD berharap, pembangunan Puskesmas yang ada di Kabupaten Landak apapun alasannya tetap dilanjutkan,” harapnya.

Begitu juga apabila kendalanya ada di Dinas Kesehatan, maka Dinas Kesehatan juga yang harus menyelesaikannya.

“Jangan sampai mengorbankan pembangunan yang sudah di laksanakan,” harap Legislator Nasdem Landak ini.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Landak, Magdalena Nurainy Sitinjak, enggan menanggapi hal tersebut saat dikonfirmasi.

Meski demikian, terkait dengan masalah tersebut dirinya mengakui sudah melaporkan dengan Bupati.

Disamping itu masih ada dana sedikit untuk di TW IV.

Seandainya dana tidak cukup, maka bisa ditinggalkan 10 persen untuk tahun berikutnya.

Untuk kelanjutan proyek, tetap berjalan sambil menunggu hasil rapat bersama bagian keuangan dengan Bupati yang direncanakan pada Selasa (19/9).

“Dari 16 Puskesmas yang ada di Kabupaten Landak, tujuh proyek fisik Puskemas diajukan Tahun 2017 ke Kementerian Kesehatan,” terangnya. (Mur/To)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ajak Masyarakat Kapuas Hulu Nonton Bareng Semifinal Piala Asia Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengajak masyarakat di Bumi Uncak Kapuas untuk…

1 hour ago

Kobarkan Semangat Nasionalisme Lewat Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Versus Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Euforia menjelang laga Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia melawan Uzbekistan dalam…

2 hours ago

Romi Wijaya Dukung Garuda Muda! Gelar Nobar Semifinal AFC U23 Asian Cup 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara mengajak masyarakat untuk menunjukkan dukungannya kepada Tim…

2 hours ago

Euforia Warga Kota Pontianak Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Indonesia masuk ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah…

4 hours ago

Polresta Pontianak Gelar Nobar Timnas U23 Lawan Uzbekistan, Siapkan Doorprize Motor

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak akan menggelar nonton bareng pertandingan Piala Asia 2024 Usia 23…

4 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Siapkan Rp 62 Miliar Untuk Bayar Gaji PPPK Formasi Tahun 2023

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada…

5 hours ago