Categories: Kubu Raya

Ribuan Guru Hadiri Acara Halal Bi Halal

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kabupaten Kubu Raya, Rusman Ali memberikan apresiasi kepada ribuan tenaga pendidik se-Kabupaten Kubu Raya yang menghadiri acara Halal Bi Halal Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (7/8).

“Walaupun dalam keadaan cuaca hujan. Namun atas kehadiran tenaga pendidik sungguh luar biasa, Alhamdulilah bisa berkumpul seramai ini. Saya mengucapkan terimakasih, solidaritas seperti ini harus kita jaga,” ucap Bupati, ditemui usai kegiatan Halal Bi Halal.

Dirinya juga berpesan agar mata pelajaran muatan lokal keagamaan (Mulok) terus ditingkatkan dalam kurikulum. Efektivitas Mulok membantu membentuk karekter siswa.

“Muatan lokal tolong ditindaklanjuti, serta para tenaga pendidik dengan sebaik-baiknya dan kerja ikhlas dalam melaksanakannya. Insha Allah ini akan membahagiakan kita dunia dan akhirat,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubu Raya, Fran Randus mengungkapkan antusias kehadiran para tenaga pendidik pada acara Halal Bi Halal berjumlah 3600 orang yang terdiri dari para Guru negeri dan swasta se-Kabupaten Kubu Raya.

“Tetapi saya berkeyakinan yang hadir tidak hanya para tenaga pendidik namun juga ada dari Dinas Pendidikan. Ini merupakan momentum pertemuan para Guru yang tersebar di Sembilan Kecamatan,” ungkapnya.

Halal Bi Halal PGRI, dikatakan Fran, tidak hanya guru-guru muslim tetapi juga menghadirkan guru-guru non muslim, karena acara Halal Bi Halal ini bernuasa pertemuan antar guru-guru.

“Seperti para guru dari Santa Monika mereka berantusias mengikuti acara ini. Seluruh guru berkumpul mau dari Paud, TK, SD, SMP, serta tingkat SMA,” jelasnya. (Ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

4 hours ago